10 Cafe di Kemang Jakarta Selatan yang Instagramable untuk Nongkrong

​Cafe di Kemang ini yang wajib kamu datangi!

10 Cafe di Kemang Jakarta Selatan yang Instagramable untuk Nongkrong

penulis:

Yummy Official

Bagikan:

Siapa sih yang nggak suka hangout dengan kerabat atau keluarga di cafe? Setelah suntuk bekerja atau belajar, pasti ada keinginan untuk mencicipi makanan enak di kotamu. Nah, kalau kamu ada di daerah Jakarta Selatan, kamu wajib mendatangi berbagai cafe di Kemang ini.

Daerah Kemang terkenal dengan tempat nongkrong yang unik dan instagramable. Biasanya, kafe ini akan ramai dikunjungi oleh anak muda karena letaknya yang strategis. Meskipun cafe sangat menjamur di daerah ini, kamu bisa pilih beberapa yang sesuai dengan kriteria dan seleramu. Ada cafe yang punya makanan unik, tempat yang cozy, hingga menawarkan pengalaman hangout dengan hewan peliharaan, lho.

Ini dia beberapa rekomendasi cafe di Kemang Jakarta Selatan yang hits dan bisa kamu pilih untuk hangout akhir pekan beserta harganya.Yuk, di simak informasinya di bawah ini.

1. Shisha Cafe

Kalau lagi cari cafe di Kemang Jakarta Selatan dengan tema Arabian, kamu wajib banget buat dateng ke Shisha Cafe di Kemang ini. Bukan hanya menawarkan tema Arabian, kamu juga akan disuguhkan dengan makanan-makanan khas dari timur tengah menggugah selera.

Selain makanannya, kamu juga bisa nongkrong santai di sini ditemani dengan kopi ala Shisha Cafe dan live performance dari belly dancer. Menarik banget, bukan?

  • Alamat: Jl. Kemang Raya No.10, RT.9/RW.1, Bangka, Kec. Mampang Prpt., Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 
  • Kontak: (021) 7193587
  • Jam buka:
    • Minggu - Kamis: 09:00 - 00:00
    • Jumat - Sabtu: 09:00 - 02:00 
  • Range Harga: Rp50.000 - Rp200.000 per orang

2. Seed Cafe

Salah satu cafe di Kemang Jakarta Selatan yang menyajikan tempat yang instagramable untuk nongkrong adalah Seed Cafe! Buat kamu pecinta monokrom cafe ini bisa jadi tujuan yang pas buat kamu! Yup, cafe ini di desain dengan warna hitam putih yang sangat menenangkan di mata pengunjungnya.

Cafe di Kemang Jakarta Selatan ini memiliki konsep kontemporer dan menghadirkan makanan-makanan yang kental dengan healthy lifestyle ala orang Australia. Selain itu, kamu juga bisa coba beberapa pilihan kopi yang diracik ala Seed Cafe dan makanan khusus untuk si Kecil! Tak usah khawatir kalau mau nongkrong sambil bawa anak kecil ke sini.

  • Alamat: Jl Kemang Raya no 88 Ground floor gedung Kemang 88, RT.10/RW.2, Bangka, Kec. Mampang Prpt., Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 
  • Kontak: (021) 7194742
  • Jam buka:
    • Senin - Jumat: 08:00 - 18:00
    • Sabtu - Minggu: 08:00 - 20:00
  • Range Harga: Rp50.000 - Rp200.000 per orang

3. Anomali Coffee Kemang

Anomali Cafe merupakan salah satu cafe di Kemang Jakarta Selatan yang sudah memiliki 5 cabang yang tersebar di Indonesia, yaitu Jakarta, Bali, dan Makasar. Cafe dengan tema minimalis ini menyajikan berbagai macam kopi yang nikmat dan nggak bikin kantong kering!

Untuk menemani secangkir kopi yang kamu pesan, ada juga pilihan makanan yang bakal sukses menggugah selera, seperti doughnut, croffle, chicken hainan rice, sop iga, ayam geprek, dan lain-lain. 

Selain makanan dan minuman yang enak, Anomali cafe juga memanjakan pengunjungnya dengan suasana cozy dan dilengkapi dengan free Wi-Fi. Cocok banget buat kamu yang mau kerjain tugas atau kerja di cafe!

  • Alamat: Jl. Kemang Raya No.72, RT.7/RW.2, Bangka, Kec. Mampang Prpt., Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 
  • Kontak: (021) 7191707
  • Jam buka:
    • Senin - Minggu: 07:00 - 22:00
  • Range Harga: Rp50.000 - Rp100.000 per orang

4. Feel Matcha

Bagi kamu penikmat makanan dan minuman dengan rasa matcha, ada cafe di Kemang Jakarta Selatan yang khusus menyediakan kuliner dengan cita rasa ini, yaitu Feel matcha. Cafe hits di Kemang ini merupakan salah satu rekomendasi cafe di Kemang Jakarta Selatan yang punya keunikan tersendiri karena semua menu di cafe ini bener-bener matcha!

Nah, minuman yang paling favorit di cafe ini adalah signature matcha latte yang creamy dan nggak pahit. Kamu juga bisa coba cake matcha yang pastinya enak banget, seperti mille crepe matcha, cheesecake matcha, strawberry matcha cake, choux matcha, tiramisu matcha, dan beberapa variasi cake matcha lainnya. 

  • Alamat: Jl. Kemang Timur No.47, RT.9/RW.3, Bangka, Kec. Mampang Prpt., Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12730
  • Kontak:  081221962887
  • Jam buka:
    • Senin - Minggu : 09:00 - 21:00
  • Range Harga: Rp50.000 - Rp100.000 per orang

5. Ramurasa Cooking Studio

Ramurasa adalah cafe dengan tema cooking studio yang baru dibangun di tahun 2019 kemarin. Cafe mungil dan cozy ini menyajikan makanan sehat yang cocok banget buat kamu si penikmat makanan diet dan non MSG. Selain itu, di sini juga menyediakan berbagai macam pilihan kopi yang enak, lho!

Nah, ada beberapa makanan unik yang wajib banget kamu coba kalau ke Ramurasa ini, contohnya nasi goreng buah naga, nasi goreng mengkudu, dan mie godog shirataki. Selain itu, ada juga minuman ice exotic pea flower, minuman ini terbuat dari bunga telang yang diambil langsung dari Dago Bandung.

Oh iya, cooking studio nya Ramurasa ini sering banget dipakai untuk cooking class atau baking class oleh chef ternama di Indonesia. Seru banget, kan? 

  • Alamat: Jl. Kemang Timur No.48A, RT.9/RW.3, Bangka, Kec. Mampang Prpt., Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12730
  • Kontak: (021) 7187272
  • Jam buka:
    • Minggu - Kamis: 09:00 - 21:00
    • Jumat - Sabtu: 09:00 - 22:00
  • Range Harga: Ro50.000 - Rp100.000 per orang

6. Living Room Coffee House

Cafe di Kemang Jakarta Selatan yang instagramble  ini bakal bikin kamu ngerasa ngopi di rumah! Yup, apalagi kalau bukan Living Room Coffee House! Mengusung tema interior yang homey banget, kamu akan merasa nyaman berlama-lama di cafe ini. 

Nah, cafe ini memang menyajikan berbagai jenis kopi yang enak. Tak cuma kopi, kamu juga bisa pilih minuman segar yang tentunya non kopi. Selain itu, di sini juga menyediakan berbagai jenis makanan seperti fudgy brownies, pempek, dori sambal matah, dan masih banyak lagi. 

  • Alamat: 12, Jl. Kemang Raya No.49 E, RT.6/RW.2, Bangka, Kec. Mampang Prpt., Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 
  • Kontak: 0899-5245-166
  • Jam buka:
    • Senin - Jumat: 10:00 - 22:00
    • Sabtu - Minggu: 09:00 - 22.00
  • Range Harga: Rp50.000 - Rp200.000 per orang

7. Up All Might

Buat kamu pencinta cafe cozy, Up All Might Cafe ini bisa jadi tempat yang tepat. Cafe ini punya area outdoor dan indoor yang sama-sama nyaman buat sekedar nongkrong atau nugas. Selain itu, makanan yang disajikan variatif seperti pasta carbonara, wagyu rice, beef lacomoco, dan masih banyak lagi.

Nggak cuma itu, di sini juga menyediakan minuman kopi dan non-kopi yang segar. Oh iya, kalau kamu mau ke sini, Up All Might ini ada di rooftop gedung Dragon Flames.

  • Alamat: Jl. Kemang Raya No.29, RT.6/RW.1, Bangka, Kec. Mampang Prpt., Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12730
  • Kontak: 0817-6053-341
  • Tutup sementara untuk renovasi
  • Range Harga: Rp50.000 - Rp100.000 per orang

Baca Juga: 15 Rekomendasi Cafe di Malang yang Asyik buat Nongkrong

8. Mardin Fine Baklava Cake

Lagi cari makanan Turki di sekitar Kemang? Ini berarti kamu harus mampir ke Mardin Fine Baklava Cafe! Cafe di Kemang Jakarta Selatan yang kental dengan sentuhan middle eastern ini bakal manjain lidah kamu dengan makanan-makanan Turki yang identik dengan rempah-rempahnya yang autentik.

Waktu kamu kesini, jangan lupa buat cobain makanan favorit di mardin, yaitu cheese kunafe dan pastinya baklava. Nggak cuma itu, ada juga kopi Mardin’s Frappe yang punya cita rasa khas karena terdapat campuran kopi, cokelat, dan rempah ala Turki. Selain makanannya yang enak, Mardin Fine Baklava Cafe ini juga menawarkan tempat yang elegan, luas, dan cozy untuk menghilangkan penat.  

  • Alamat: Jl. Kemang Utara No.16B1, RW.1, Bangka, Kec. Mampang Prpt., Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 
  • Kontak: 0811-8844-116
  • Jam buka:
    • Sabtu - Kamis : 12:00 - 22:00
    • Jumat: 13:00 - 22:00
  • Range Harga: Rp100.000 - Rp200.000 per orang

9. Moreau Chocolatier’s Cafe

9. Moreau Chocolatier’s Cafe

Buat kamu si pencinta dessert dan cokelat, wajib mengunjungi Moreau Chocolatier’s Cafe. Cafe di Kemang Jakarta Selatan ini memiliki desain minimalis dan sangat cozy ini memang hanya menyajikan makanan manis yang berbahan dasar cokelat. 

Ada banyak pilihan dessert yang bisa kamu coba, mulai dari crepes, churros, wa ffle, lava cake, dan masih banyak lagi. Di sini juga kamu bisa pilih topping cokelat yang kamu mau, seperti ada dark chocolate, milk chocolate, atau white chocolate. Jadi, buat kamu yang suka banget sama cokelat, dijamin tempat ini bakal manjain lidah kamu sama rasa coklat yang lezat dan nagih!

  • Alamat: 13, Jl. Kemang Raya No.31, RT.13/RW.1, Bangka, Kec. Mampang Prpt., Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 
  • Kontak: (021) 7193638
  • Jam buka:
    • Senin - Kamis: 11:00 - 22:00
    • Jumat - Minggu: 11:00 - 23:00
  • Range Harga: Rp50.000 - Rp200.000 per orang

10. The Cat Cabin

Gimana rasanya hangout sambil ditemani kucing lucu? Kamu bisa rasain pengalaman ini di The Cat Cabin! Cafe di Kemang Jakarta Selatan yang mengusung tema 'hangout with cat' ini ternyata sangat digandrungi di Kemang.

Tips nih untuk kamu yang mau coba datang ke cafe ini, karena selalu penuh lebih baik  reservasi dulu kedatangan beberapa jam sebelumnya.  Sesampainya di sana, kamu akan mendapatkan buku petunjuk yang di dalamnya terdapat larangan dan instruksi ketika kamu berada di dalam cafe

Nah, saat masuk nanti, biasanya kamu akan dikenakan Rp50.000 dulu sebagai biaya masuk. Setelah itu, kamu bisa menikmati makanan dan minuman sambil ditemani kucing-kucing lucu. 

Makanan yang bisa kamu pilih ada nasi goreng, baked cheesy, fettuccine, lasagna dan masih banyak lagi. Ada juga minuman segar, seperti lime juice punch, blue curacao, cafe latte, strawberry ice cream, dan lainnya. 

  • Alamat: Jl. Kemang Raya No.31, RW.1, Bangka, Kec. Mampang Prpt., Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 
  • Kontak:(021) 71795243
  • Jam buka:
    • Senin: Tutup
    • Selasa - Kamis: 12:00 - 18:00
    • Jumat - Minggu: 10:00 - 21:00
  • Range Harga: Rp50.000 - Rp200.000 per orang

Nah, itulah dia beberapa rekomendasi cafe di Kemang yang pasbuat kamu datangi akhir pekan ini. Cafe yang mana nih yang bakal kamu datangi pertama?

Penulis: Anna Novita Rachim

Baca Juga: 10 Rekomendasi Cafe di Bogor yang Hits dan Instagramable

Bagikan:

Artikel Terpopuler

resep masakan terkait

Yummy Official

Yummy Official

Choco Walnut Cookies

Choco Walnut Cookies

(4.3)

30 mnt

3.0 rb

Yummy Official

Yummy Official

Caramelized Garlic Butter Prawn

Caramelized Garlic Butter Prawn

(4.9)

25 mnt

recooks-0
recooks-1
recooks-2
recooks-3

+37

Artikel Lainnya di kuliner