Tutup

SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

5 Resep Kue Kering Modern Favorit, Banyak yang Suka, lho!

Bisa disajikan untuk segala acara

Kue kering modern tidak lagi sekedar camilan manis yang dibuat saat momen spesial semisal Lebaran atau Natal. Sekarang, banyak varian kue kering modern yang bisa kamu buat sendiri di rumah untuk dinikmati sehari-hari. Kamu juga bisa berkreasi dengan berbagai macam resep kue kring modern yang akan kita bahas berikut ini.

1. Kue kastengel wafer

ilustrasu kue kastengel (yummy.co.id)

Kastengel, kue kring sajian Lebaran klasik, kini hadir dalam versi modern dengan tambahan wafer. Resep kue kering modern ini wajib kamu coba jika kamu merupakan penggemar wafer. Rasanya yang renyah dan keju yang mencair di tengah akan membuat kamu ketagihan.

Bahan-bahan:

  1. 150 gram margarin
  2. 1 butir kuning telur
  3. 70 gram gula halus
  4. 250 gram tepung terigu
  5. 20 gram susu bubuk
  6. 30 gram keju parut
  7. Wafer secukupnya
  8. 1 butir kuning telur
  9. 2-3 sdm susu cair 
  10. Keju parut secukupnya

Cara membuat:

  1. Dalam sebuah mangkuk, campurkan kuning telur, margarin, dan gula pasir halus. Gunakan mikser atau whisk untuk mengaduknya sampai semua bahan terintegrasi dengan baik.
  2. Tambahkan secara bertahap tepung terigu, susu bubuk, dan keju yang telah diparut ke dalam campuran. Aduk secara merata sampai semua bahan membaur dan membentuk sebuah adonan yang kohesif.
  3. Bagi adonan menjadi dua. Ambil satu bagian dan gilas hingga ketebalan sekitar ½ cm. Potong adonan menjadi bentuk persegi panjang sesuai ukuran wafer, kemudian lilitkan setiap wafer dengan adonan tersebut sehingga semua sisi wafer terlapisi sempurna.
  4. Setelah wafer terbungkus rapi, gunakan pisau untuk membaginya menjadi empat bagian yang sama besar.
  5. Susun wafer yang sudah dibagi tadi dalam loyang yang telah dialasi dengan kertas baking. Olesi permukaan atasnya dengan campuran olesan dan taburi dengan keju parut.
  6. Panggang dalam oven yang telah dipanaskan terlebih dahulu pada suhu 150°C hingga matang, kurang lebih selama 10 menit. Setelah selesai, keluarkan dari oven dan biarkan dingin pada cooling rack sebelum disimpan dalam toples.

2. Nutella butter cookies

(yummy.co.id/Lilis Dapoer Tara)

Nutella butter cookies merupakan resep kue kering modern dengan rasa yang istimewa berkat racikan Nutella. Kombinasi rasa manis dan gurih di dalam Nutella butter cookies tentunya akan menambah suasana manis di waktu bersantai.

Bahan-bahan:

  1. 1 butir kuning telur
  2. 50 gr butter
  3. 100 gr margarin
  4. 240 gr tepung terigu protein rendah
  5. 20 gr gula halus
  6. 10 gr maizena
  7. 20 gr susu bubuk
  8. 15 gr meses
  9. ¼ sdt vanila bubuk
  10. 100 gr Nutella (secukupnya)

Cara membuat:

  1. Siapkan wadah bersih, masukkan gula halus, margarin, butter, dan kuning telur. Lalu mikser hingga rata, sekitar 1 menit.
  2. Masukkan tepung, maizena, susu bubuk dan vanilla bubuk ke wadah. Aduk dengan spatula sampai semua bahan tercampur rata.
  3. Masukkan meses, aduk lagi sebentar hingga rata.
  4. Pipihkan adonan dengan ketebalan 1 cm. Cetak adonan dengan cutter cookies, lalu tata di loyang. Beri topping Nutella.
  5. Panaskan oven di suhu 150 derajat celcius. Masukkan cookies ke oven lalu panggang sekitar 20 menit. Keluarkan cookies dari oven. Sajikan.

3. Nastar keju

(yummy.co.id/andrenia giawati)

Kue kering modern selanjutnya ialah nastar keju. Kelezatan selai nanas yang ada di tengahnya ditambah dengan taburan keju membuat kue ini semakin meriah. Rasanya yang manis dan gurih akan membuat siapa saja yang mencicipinya terpikat.

Bahan-bahan:

  1. 300 gr tepung terigu
  2. 100 gr butter
  3. 2 butir kuning telur
  4. 27 gr susu bubuk
  5. 40 gr gula halus
  6. 50 gr tepung maizena
  7. ½ sdt vanili bubuk
  8. 250 gr selai nanas
  9. Keju parut (secukupnya)
  10. 2 butir kuning telur
  11. 1 sdt susu kental manis
  12. ½ sdt minyak goreng

Cara membuat:

  1. Ambil selai nanas, lalu bulat-bulatkan hingga habis.
  2. Campurkan margarin, butter, gula halus, dan kuning telur. Kocok hingga rata.
  3. Masukan tepung terigu, maizena, vanili dan susu bubuk. Aduk rata adonan.
  4. Ambil adonan nastar secukupnya, pipihkan, dan isi bagian tengah dengan selai nastar. Bentuk adonan menjadi bulat.
  5. Olesi loyang dengan margarin. Tata adonan di atas loyang. Panggang di oven dengan suhu 160°C selama 20 menit.
  6. Buat bahan olesan. Campurkan kuning telur, susu kental manis, dan minyak goreng. Aduk hingga rata.
  7. Keluarkan loyang dari oven. Olesi nastar dengan bahan olesan telur lalu beri parutan keju di atasnya. Panggang kembali di oven hingga matang, sekitar 10 menit.

Baca Juga: 7 Jenis Keju, Manfaat Keju, dan Alasan Kenapa Keju Banyak Jenisnya

4. Choco Peanute Butter Ball

(pexels.com/Pelageia Zelenina)

Ingin mencoba yang unik dan beda? Coba deh resep Choco Peanut Butter Ball ini. Kombinasi cokelat dan selai kacang dalam bentuk bola-bola kecil ini pasti akan menjadi sajian kue kering modern yang tak terlupakan.

Bahan-bahan:

  1. 115 gr mentega
  2. 250 gr selai kacang
  3. 360 gr gula halus
  4. 1/8 sdt garam
  5. 1/2 sdt vanilla essence
  6. 2 bh tusuk gigi
  7. 250 gr dark cooking chocolate (potong-potong kecil)
  8. 2 sdm minyak goreng
  9. Sprinkles (optional)

Cara membuat:

  1. Mikser mentega hingga lembut dengan kecepatan sedang
  2. Masukkan selai kacang, gula, garam, dan vanili essence. Mikser hingga semua bahan tercampur rata.
  3. Ambil 1 sdm adonan, bentuk menjadi bulat, lalu letakkan di atas loyang yang sudah dialasi baking paper. Lakukan hingga adonan habis.
  4. Tutup bagian atas loyang dan simpan di dalam kulkas selama 1 jam.
  5. Lelehkan coklat dengan minyak goreng menggunakan double boiler. Aduk rata hingga semua coklat meleleh, licin dan halus.
  6. Keluarkan loyang dari kulkas. Ambil dengan tusuk gigi, lalu celupkan ke dalam coklat hingga semua bagian terbaluri. Letakkan kembali di atas loyang yang sudah dialasi baking paper. Lakukan hingga bola-bola habis.
  7. Simpan kembali bola-bola ke dalam kulkas, sekitar 30 menit. Keluarkan peanut butter dari kulkas, sajikan.

5. Kue Kacang Almond

(yummy.co.id/Desy Tri Wahyuningsih)

Kue Kacang Almond merupakan sajian kue kering modern yang sedap. Kandungan serat dan protein yang ada di dalam almond bisa membuat kamu merasa kenyang lebih lama. Jadi, selain enak, kue ini juga baik untuk kesehatan.

Bahan-bahan:

  1. 150 gr kacang tanah bubuk
  2. 100 gr kacang almond bubuk
  3. 450 gr tepung protein rendah lemak
  4. 150 gr gula halus
  5. 200 gr minyak goreng
  6. ½ sdt vanili bubuk
  7. ½ sdt garam
  8. Almond slice, untuk topping
  9. 2 kuning telur, untuk olesan

Cara membuat:

  1. Masukkan kacang almond bubuk, kacang tanah bubuk, gula halus, tepung terigu, vanili bubuk dan garam ke wadah bersih. Lalu aduk hingga bahan tercampur rata.
  2. Tambahkan minyak goreng.
  3. Uleni hingga adonan tercampur rata, lalu simpan di kulkas minimal 1 jam.
  4. Keluarkan adonan dari kulkas. Cetak dengan cetakan berbentuk sabit.
  5. Olesi kuning telur pada permukaan kue, lalu beri topping almond slice. Oven sekitar 35 menit hingga matang. Angkat dan sajikan.

Itulah beberapa resep kue kering modern yang enak dan unik. Resep ini sangat cocok untuk kamu yang suka berkreasi di dapur atau kamu yang ingin mencoba sesuatu yang baru. Selamat mencoba!

Baca Juga: 10 Resep Kue Tradisional Indonesia, Pas untuk Teman Ngeteh Cantik!

Bagikan: