20 Ide Menu Katering Harian ala Rumahan, Mudah Dibuat dan Lezat

Cocok untuk segala kalangan

20 Ide Menu Katering Harian ala Rumahan, Mudah Dibuat dan Lezat

penulis:

Dian Rahma Fika Alnina

Bagikan:

Bagi pebisnis pemula di bidang jasa boga, menentukan ide menu catering harus dilakukan secara cermat dan penuh perhitungan.

Menu makanan yang dipilih harus sesuai dengan selera target konsumen, bahan bakunya terjangkau, dan yang terpenting bisa dieksekusi secara maksimal agar rasanya tak mengecewakan. 

Berdasarkan pertimbangan di atas, Yummy App sudah menyiapkan rekomendasi menu katering harian yang bisa dibuat oleh usaha rumahan. Menu yang terpilih adalah makanan khas Indonesia dan juga akulturasi budaya lain yang telah disambut baik oleh lidah kita. 

Jadi, ini meningkatkan peluang untuk menarik minat calon pelanggan agar terpikat untuk memesan. Langsung saja simak aneka menu katering yang bisa dipertimbangkan! 

1. Nasi Goreng Jawa Spesial

potret nasi goreng jawa spesial
potret nasi goreng jawa spesial (flickr.com/jasmine chong)

Nasi goreng adalah makanan sejuta umat yang nikmat dimakan kapan saja. Entah untuk sarapan, makan siang, atau makan malam, nasi goreng tidak terasa membosankan.

Pilihlah nasi goreng jawa sebagai menu katering yang aman untuk selera banyak orang. Hidangkan nasi goreng yang dibalut kecap ini dengan lauk spesial seperti telur cepok dan sate ayam.

Lengkapi dengan aneka sayur misal timun, tomat, dan selada untuk memberikan sumber serat. Terakhir, tabur dengan bawang goreng dan kerupuk udang sebagai pamungkas. 

2. Nasi Gongso Babat Sapi

Menu katering yang sering diidamkan adalah gongso yang manis dan pedas dengan aneka isian yang beragam.

Agar tidak bosan dengan olahan daging atau ayam, pilihlah babat sapi yang kenyal. Perhatikan cara mengolah babat agar tidak berbau dan bisa empuk sempurna. 

Bumbu gongso yang meresap dalam tiap potongan babat adalah teman makan nasi yang sangat nikmat. Lengkapi dengan kerupuk yang dibungkus terpisah. 

3. Nasi Uduk Telur Balado

potret nasi uduk komplit
potret nasi uduk komplit (flickr.com/Herman Saksono)

Kalau kamu berencana membuka katering pagi hari, menu yang satu ini tidak mungkin dihindari. 

Faktanya, nasi uduk telah menjadi bagian dari makanan yang paling dicari saat sarapan. Dengan begitu, kamu bisa percaya diri menyajikan menu katering ini terutama saat dipasangkan dengan telur balado.

Tekstur sambal balado yang basah bisa menyeimbangi nasi uduk yang pera, dan melengkapi kering tempe serta bihun goreng. 

4. Capcay Kuah dan Udang Krispi

Menu katering yang perlu dipertimbangkan adalah hidangan berkuah yang penuh dengan sayuran segar. Misalnya capcay kuah yang berisi wortel, kembang kol, jagung muda, yang dimasak dalam kaldu panas. 

Lauk yang bisa dipasangkan dengan capcay kuah adalah udang goreng krispi. Rasa udang yang gurih-manis pasti membuat orang lahap menghabiskan nasi. Waktu paling cocok untuk menyajikan menu ide adalah saat makan siang. 

5. Nasi Ayam Bakar dan Sambal Terasi

potret ayam bakar
potret ayam bakar (flickr.com/Ade Anom)

Saat memikirkan menu katering dari olahan unggas, ayam bakar tidak boleh dilewatkan. Buatlah paket komplit yang menghidangkan ayam bakar, dengan tambahan lauk tahu dan tempe goreng. 

Menu yang biasa disebut paket hemat di rumah makan ini bisa diaplikasikan menjadi makanan katering yang menggugah selera. Ayam bakarnya harus dibacem dengan kecap agar bumbunya meresap.

Lalu, buatlah sambal terasinya seenak mungkin, dengan memadukan cabai dan gula merah yang komposisinya seimbang. Terakhir, masukkan juga aneka lalapan segar untuk membasuh mulut dari sisa-sia minyak yang tertinggal. 

6. Asem-asem Daging dan Keripik Tempe

Masakan berkuah yang biasanya ada dalam menu katering adalah asem-asem daging yang menggunakan sayur buncis, wortel dan tomat. Rasa kecut yang menyegarkan bisa berlipat kenikmatannya saat cabai rawit utuh juga ditambahkan. 

Gunakan daging bagian tetelan agar masakan sedikit berlemak dan rasanya lebih gurih khas sapi. Pamungkas hidangan ini adalah keripik tempe yang tipis dan krispi. 

7. Nasi Ayam Hainan

potret nasi ayam hainan
potret nasi ayam hainan (flickr.com/Herman Saksono)

Kepopuleran nasi ayam hainan asal Singapura tidak perlu diragukan lagi. Aroma wangi dari bawang dan jahe juga menambah selera untuk menikmati segera.

Gunakan ayam kampung agar rasa yang dihasilkan lebih gurih dan masak dalam presto agar cepat empuk.

Seporsi menu katering ini sudah lengkap dengan nasi yang mengeyangkan, kaldu ayam yang segar, dan sambal cabai pedas. 

Baca Juga: 20 Menu Sarapan Pagi Simpel dan Murah 

8. Ikan Kembung Balado dan Tumis Kangkung

Selang-seling lah menu katering dengan menyajikan olahan ikan yang tidak hanya digoreng saja. Kamu bisa membuat ikan kembung yang ditumis bumbu balado merah. 

Ikan kembung balado pedas bisa ditemani tumis kangkung yang dimasak dengan saus tiram. Hidangan cita rasa seafood tersebut adalah teman sempurna untuk nasi putih yang pulen. 

9. Nasi Campur Bali

potret nasi campur khas Bali
potret nasi campur khas Bali (flickr.com/Herman Saksono)

Menu katering komplit yang bisa kamu jual adalah nasi campur. Makanan khas Pulau Dewata Bali ini berisi aneka lauk pendamping yang isinya bisa kamu sesuaikan sendiri.

Umumnya, yang harus ada dalam sepersi nasi bali adalah jukut urap, sambal matah, ayam betutu, tumis sayuran, hingga sate lilit.

Memasak lauk pendamping nasi campur memang butuh waktu lama. Tapi jika kamu berhasil menguasai menu istimewa ini kemungkinan makanan akan banyak disukai. 

10. Cumi Masak Hitam dan Tumis Buncis

Menu katering juga bisa mengombinasikan lauk-lauk khas warung tegal yang lezat dan bergizi. Contohnya, cumi masak hitam yang tidak pernah sepi peminat.

Alangkah lebih baik jika memakai cumi berukuran kecil jadi bisa dimasak dalam keadaan utuh. Gunakan jahe, serai, lengkuas, dan daun salam untuk menyingkirkan bau amis cumi. 

Sementara tintanya bisa dipergunakan sebagai saus hitam yang gurih. Pasangkan olahan seafood ini dengan tumis buncis sederhana yang diorek bersama bawang dan cabai. 

11. Lontong Opor Krecek

potret lontong opor krecek
potret lontong opor krecek (flickr.com/Herman Saksono)

Di sebagian besar daerah di Indonesia, lontong sayur adalah hidangan yang ditujukan untuk mengisi kembali tenaga setelah bangun dari tidur. Apalagi kalau dipasangkan dengan kuah opor santan yang rasanya gurih, lontong ini layak dipersembahkan sebagai menu catering yang menggugah.

Tambahkan krecek atau kulit sapi kering untuk memperkaya tekstur lauknya. Kamu bisa memilih ayam pejantan untuk sumber protein. Jangan lupa krupuk udang untuk menyempurkan sajian lontong opor.

12. Sayur Sop dan Ati Ampela Goreng

Menu catering ala rumahan juga dapat menghidangkan makanan sederhana seperti sayur sop, loh. Aneka sayur seperti kol, wortel, dan kembang kol, bisa ditambah irisan bakso untuk meningkatkan rasa kuah.

Pasangkan sayur sop dengan sambal kecap dan lauknya ati ampela ayam yang digoreng utuh. Pastikan untuk membumbui ati ampela dengan benar, agak tidak ada bau amis yang tertinggal.

Kedua menu tersebut sangat nikmat dimakan dengan nasi agak yang pera.

13. Garang Asam Ayam Khas Kudus

potret garang asam ayam
potret garang asam ayam (flickr.com/Herman Saksono)

Setelah hidangan bercita rasa manis, kita membutuhkan variasi menu catering yang menyegarkan seperti garang asam.

Penyajian garang asam yang dibalut daun pisang ini harus dilapisi plastik di bagian dalam agar kuahnya tidak bocor. 

Potong ayam seukuran satu gigitan dan campur beberapa bagian agar bervariasi. Usahakan untuk memakai belimbing wuluh untuk menghasilkan rasa kecut yang khas. 

Buat level pedasnya menengah dan sertakan daun salam di bagian dasar agar lebih beraroma. Pamungkasnya adalah nasi putih pulen yang ditabur bawang.

Baca Juga: ​11 Ide Menu Makanan Arisan yang Jadi Favorit Tamu

14. Bandeng Presto dan Tumis Kecambah Tahu

Selanjutnya ada menu catering yang mudah dibuat yakni bandeng presto goreng dan tumis tauge tahu. 

Kamu bisa membeli bandeng presto siap makan, lalu goreng dengan balutan telur kocok sampai kering. Kamu juga bisa menambahkan sambal terasi untuk dinikmati bersama lauk.

Lalu, tumis prakstis yang rasanya enak bisa dibuat dari tauge dan tahu kuning. Cukup bumbui dengan bawang putih dan saus tiram, lengkap sudah masakan ala rumahan untuk katering.

15. Nasi Bakar Isi Teri

ilustrasi nasi bakar
ilustrasi nasi bakar (flickr.com/A. Wee)

Menu yang satu ini sangat populer belakangan. Menyatukan nasi yang ditanak bersama santan dengan isian teri medan tak mungkin rasanya tak enak, kan?

Jangan lupa tambahkan kemangi di dalam nasi bakar untuk memuculkan aroma wangi yang kuat. Kamu bisa melengkapi nasi bakar dengan tempe mendoan yang digoreng tak terlalu lama. 

16. Rendang Daging dan Acar Kuning

Sajian ini cukup sering ditemui sebagai menu katering di beragam kesempatan.

Daging rendang yang dimasak lama sampai empuk adalah kesukaan semua orang. Kamu bisa menyesuaikan resep rendang dengan selera setempat, apakah asli Padang atau sedikit manis. 

Rendang yang mengandung banyak minyak berbumbu perlu lauk sayur yang menyeimbangkan rasa. 

17. Nasi Gudeg Ayam Suwir

ilustrasi gudeg dengan sambal krecek
ilustrasi gudeg dengan sambal krecek (flickr.com/Herman Saksono)

Makanan asal Jogja ini sangat mungkin untuk dijadikan menu katering karena punya banyak penggemar dari berbagai kalangan. 

Gudeg yang dibuat dari nangka muda bisa kamu sesuaikan tingkat kemanisannya. Lengkapi dengan sayur krecek, ayam suwir, dan telur bacem yang kenyal. Sertakan pula cabai rawit utuh sebagai opsi penambah rasa pedas bagi pelanggan yang suka. 

18. Rice Bowl Beef Teriyaki dan Sambal Matah

Khusus untuk menu cateringbeef teriyaki, sajikan lah menggunakan plating rice bowl. Tumpukan daging yang diiris tipis terlihat lebih menarik saat menutupi seluruh permukaan nasi.

Rasa manis dan gurih teriyaki sangat cocok dipadukan dengan kesegaran sambal matah. Berilah sambal matah yang cukup melimpah agar kepuasan pelanggan meningkat. Sisipkan beberapa daun selada, yang juga bisa dijadikan sebagai ediblegarnish.

19. Lontong Sate Ayam

potret lontong sate ayam
potret lontong sate ayam (flickr.com/Herman Saksono)

Siapa, sih, yang tidak akan tergoda dengan kelezatan sate ayam bumbu kacang? 

Rasa legit khas kecap tentu sudah familiar di lidah banyak orang. Oleh karena itu, memilih menu catering sate ayam adalah langkah strategis untuk meraup banyak keuntungan.

Cara memasak sate yang sedikit gosong tapi empuk di dalam memang penting. Namun, saus bumbu kacang adalah indikator yang menentukan keberhasilan sate ayam. 

Untuk irisan bawang merah dan cabai juga tak boleh ketinggalan. Kamu bisa menyisihkannya di dalam plastik kecil agar bisa dicampur sendiri belakangan.

Nasi putih sebenarnya sah-saja menemani sate ayam. Tapi lontong yang lembut dan lembab lebih baik untuk dipasangkan dengan siraman bumbu kacang yang kental. 

20. Nasi Uduk dan Sate Ayam Taichan

Mempertimbangkan selera pasar yang beragam, kamu juga bisa mempersiapkan menu catering sate dengan bumbu yang lebih minimalis.

Sate ayam taichan adalah variasi sate Nusantara yang menonjolkan rasa juicy daging ayam. Selipkan potongan kulit di sela-sela daging agar setiap tusuk sate meleleh ketika digigit. 

Sambal taichan cukup mudah dibuat, dengan bahan utama cabai rawit setan dan garam. Tipe sambal ini cair agar gampang dituang ke atas sate. 

Terakhir, pilihlah jenis nasi uduk dari pada nasi putih biasa. Rasa gurih dan aroma wangi nasi uduk bisa mengunci kepuasan pelanggan. 

Pilihan menu catering yang beraneka rupa khas makanan Indonesia sudah pasti sesuai dengan selera masyarakat. Dengan mempertimbangkan menu-menu yang populer, bisnis kateringmu bisa lebih sukses.  

Baca Juga: 11 Ide Menu Makanan, yang Wajib Ada saat Idul Adha! 

Topik

Bagikan:

Artikel Terpopuler

resep masakan terkait

izsaiz

izsaiz

Sate Taichan

Sate Taichan

(5.0)

5 langkah

2.0 rb

Artikel Lainnya di kuliner