​10 Minuman Cokelat yang Enak dan Mudah Dibuat

Dengan aneka topping dan isian yang menambah kenikmatan

​10 Minuman Cokelat yang Enak dan Mudah Dibuat

penulis:

Bella Charina Putri

Bagikan:

Cokelat adalah sebutan untuk hasil olahan makanan atau minuman yang berasal dari biji buah kakao. Cokelat yang terbuat dari biji kakao yang kemudian difermentasi, dikeringkan, dan diproses lebih lanjut akan mengandung beragam nutrisi seperti delapan asam amino esensial, vitamin (A, B1, B2, B3, B12, K), serta dapat memicu horman endorfin.

Rasa manis dan legit dari cokelat menjadikannya bahan utama dari beragam variasi minuman. Bagi sebagian orang, minuman cokelat bukan hanya sekadar santapan yang lezat, tetapi juga berperan sebagai penghibur di tengah hari yang berat dan teman yang sempurna untuk meningkatkan mood.

Untuk Sobat Yummy pecinta minuman cokelat, kali ini Yummy App akan membagikan 10 resep minuman cokelat yang praktis dan tentunya lezat. Yuk simak selengkapnya!

Baca Juga: Manfaat Cokelat untuk Kesehatan, Bisa Bikin Tenang dan Rileks!

1. Cokelat Panas Klasik

resep cokelat panas
ilustrasi cokelat panas (unsplash.com/nicolas j leclercq)

Bahan-bahan:

  1. 250 ml susu UHT
  2. 1 sdm cokelat bubuk
  3. 1 sdm gula pasir

Cara membuat:

  1. Siapkan bahan yang akan diolah.
  2. Tuang susu cair ke dalam panci.
  3. Kemudian masukan 1 sdm cokelat bubuk.
  4. Beri 1 sdm gula pasir, aduk rata lalu rebus hingga mendidih.
  5. Terakhir tuang ke dalam gelas.
  6. Sajikan selagi panas.

2. Cokelat Panas dengan Kayu Manis

resep hot chocolate cinnamon
ilustrasi hot chocolate cinnamon (unsplash.com/vanesa conunaese)

Bahan-bahan:

  1. 2 cangkir susu
  2. 50 gram cokelat batangan, potong-potong
  3. 2 sdm bubuk kakao
  4. 2 sdm gula pasir
  5. 1/2 sendok teh vanila ekstrak
  6. 1 batang kayu manis

Cara membuat:

  1. Panaskan susu dalam panci di atas kompor dengan api sedang.
  2. Saat susu hampir mendidih, tambahkan potongan-potongan cokelat, bubuk kakao, gula, vanila ekstrak, dan batang kayu manis.
  3. Aduk campuran secara terus-menerus hingga cokelat dan bahan lainnya larut sempurna dan minuman menjadi panas.
  4. Setelah semua bahan larut dan mendidih, angkat panci dari kompor.
  5. Tuangkan minuman cokelat ke dalam cangkir.
  6. Hidangkan segera.

3. Es Cokelat Biskuit Celup

minuman coklat es cokelat biskuit celup
ilustrasi es cokelat biskuit celup (yummy.co.id/Riska Wijaya)

Bahan-bahan:

  1. 1 saset cokelat bubuk
  2. 4 keping biskuit
  3. 2 sdm krimer kental manis
  4. 200 ml air dingin
  5. Es batu secukupnya

Cara membuat:

  1. Patahkan biskuit menjadi beberapa bagian.
  2. Masukkan cokelat bubuk ke dalam blender, sisakan sedikit untuk topping.
  3. Tambahkan air dingin dan kental manis lalu blender hingga cokelat bubuk larut.
  4. Kemudian masukkan es batu ke dalam gelas, tuangkan cokelat yang telah diblender.
  5. Beri topping cokelat bubuk dan biskuit
  6. Es cokelat biskuit celup siap disajikan!

4. Es Cokelat Mint

minuman coklat es cokelat mint
ilustrasi es cokelat mint (yummy.co.id/Erna)

Bahan-bahan:

  1. 1 sdm mujung cokelat bubuk
  2. 1 sdm gula pasir
  3. 10 lembar daun mint
  4. 230 ml air
  5. 4 sendok makan susu kental manis
  6. Es batu secukupnya

Cara membuat:

  1. Siapkan bahan-bahan.
  2. Rebus air dan daun mint hingga mendidih.
  3. Kecilkan api, masukkan cokelat dan gula pasir, masak hingga mendidih dan gula larut.
  4. Saring lalu tambahkan susu kental manis, aduk rata dan dinginkan sebentar.
  5. Setelah dingin, sajikan bersama es batu di dalam gelas.

Baca Juga: 15 Resep Makanan Ringan yang Mudah Dibuat di Rumah, Pas untuk Camilan

5. Es Cokelat Jelly

minuman coklat es cokelat jelly
ilustrasi es cokelat jelly (yummy.co.id/Hana Arnin)

Bahan-bahan:

  1. 1 sachet bubuk jelly cokelat
  2. 4 sdm gula pasir
  3. 40 gram kental manis cokelat
  4. 400 ml air
  5. 1 saset cokelat bubuk
  6. 1 saset kental manis cokelat
  7. 200 ml susu UHT
  8. 50 ml air panas

Cara membuat:

  1. Campur bubuk jelly cokelat, 3 sdm gula pasir, 40 gram kental manis cokelat, dan 400 ml air ke dalam panci.
  2. Rebus di atas api sedang sambil diaduk sampai mendidih.
  3. Tuang ke wadah dan biarkan sampai set.
  4. Ambil setengah bagian, kemudian potong jelly kecil-kecil.
  5. Seduh cokelat bubuk dan 1 sdm gula dengan air panas sampai larut.
  6. Tambahkan kental manis, aduk rata. Tuang susu UHT, aduk rata kembali.
  7. Siapkan gelas, masukkan masukkan potongan jelly kemudian tuang susu cokelat.
  8. Simpan di kulkas sampai dingin dan siap dinikmati.

6. Mocha Frappuccino

minuman coklat mocha frappuccino
ilustrasi mocha frappuccino (pexels.com/Luis Espinoza)

Bahan-bahan:

  1. 1 cangkir es batu
  2. 240 ml susu full cream
  3. 2 sdm bubuk kakao
  4. 2 sdm gula pasir
  5. 1-2 shot espresso, dinginkan terlebih dahulu
  6. Whipped cream (opsional)
  7. Serutan cokelat untuk hiasan (opsional)

Cara membuat:

  1. Siapkan blender dan masukkan es batu ke dalamnya.
  2. Masukkan susu, bubuk kakao, gula pasir, dan espresso atau kopi yang sudah didinginkan ke dalam blender.
  3. Tutup blender dan campur semua bahan hingga halus.
  4. Tuangkan mocha frappuccino ke dalam gelas saji.
  5. Jika diinginkan, tambahkan whipped cream dan serutan cokelat di atasnya sebagai hiasan.
  6. Sajikan segera dan nikmati mocha frappuccino yang menyegarkan!

7. Caffe Mocha

minuman coklat cafe mocha
ilustrasi cafe mocha (yummy.co.id/Febriyana Widyastuti)

Bahan-bahan:

  1. 20 gram dark chocolate
  2. 1 sdm bubuk kopi hitam tanpa ampas
  3. 40 ml air panas
  4. 1 sdm gula
  5. 150 ml susu
  6. Es batu secukupnya

Cara membuat:

  1. Seduh kopi dan gula dg air panas.
  2. Campurkan kopi dengan dark chocolate, biarkan agak sedikit mendingin.
  3. Siapkan gelas, beri es batu.
  4. Tuang susu ke dalam gelas baru kemudian tuang campuran kopi dan cokelat.
  5. Sajikan selagi dingin!

8. Alpukat dan Cokelat Kocok

minuman coklat
ilustrasi cokelat dan alpukat kocok (yummy.co.id/silvia nur kholifah)

Bahan-bahan:

  1. 1 buah alpukat matang
  2. Susu kental manis cokelat sesuai selera
  3. Es batu secukupnya
  4. 1 bungkus bubuk cokelat kemasan, seduh dengan air
  5. 1 sdm gula pasir

Cara membuat:

  1. Belah alpukat, ambil dagingnya lalu masukkan ke dalam mangkuk.
  2. Masukkan gula pasir, aduk dengan whisker hingga setengah halus.
  3. Tuang susu kental manis cokelat ke dalam gelas.
  4. Masukkan alpukat yang sudah dihaluskan.
  5. Tambahkan es batu secukupnya.
  6. Tuang seduhan bubuk cokelat, lalu beri topping susu kental manis cokelat dan bubuk cokelat.
  7. Aduk rata dan sajikan.

9. Smoothie Cokelat Stroberi

minuman coklat smoothie cokelat stroberi
ilustrasi smoothie cokelat stroberi (pexels.com/Horizon Content)

Bahan-bahan:

  1. 200 gram stroberi segar atau beku
  2. 2 sdm bubuk kakao
  3. 150 gram es batu
  4. 50 gram susu kental manis

Cara membuat:

  1. Pertama-tama, tambahkan stroberi, bubuk kakao, es batu, dan susu kental manis ke dalam blender.
  2. Tutup blender dengan rapat.
  3. Mulai blender pada kecepatan rendah, kemudian tingkatkan kecepatan secara bertahap hingga semua bahan tercampur dengan baik.
  4. Jika terlalu kental, tambahkan sedikit air atau susu tambahan. Jika terlalu encer, tambahkan beberapa potong es batu tambahan.
  5. Setelah mencapai konsistensi yang diinginkan, matikan blender.
  6. Tuangkan ke dalam gelas saji.
  7. Smoothie cokelat stroberi yang lezat telah siap dinikmati!

10. Milkshake Cokelat

minuman coklat milkshake cokelat
ilustrasi milkshake cokelat (pexels.com/ Lucio Panerai)

Bahan-baihan:

  1. 2 sdm cokelat bubuk
  2. 2 sdm gula pasir
  3. 250 ml air
  4. 1 cup ice cream vanila
  5. Es batu secukupnya
  6. Whipping cream

Cara membuat:

  1. Sisihkan sedikit bubuk cokelat sebagai hiasan.
  2. Tuang sisa bubuk cokelat, gula dan air ke dalam panci.
  3. Masak sampai gula dan cokelat larut, biarkan hingga benar-benar dingin.
  4. Setelah dingin masukan ke dalam blender, tambahan krimer kental manis dan es batu.
  5. Masukan ice cream dan blender hingga merata.
  6. Jika ingin lebih dingin, tambahkan es batu di dasar gelas lalu tuang milkshake ke dalamnya.
  7. Beri topping whipping cream dan cokelat bubuk.

Baca Juga: 8 Resep Kue Cokelat Enak dan Mudah Dibuat di Rumah

Itulah beberapa ide minuman cokelat yang dapat Sobat Yummy coba di rumah. Mulai dari cokelat panas, es cokelat mint, mocha frappuccino, caffe mocha, alpukat dan cokelat kocok, hingga milkshake cokelat.

Selain praktis, minuman cokelat juga memiliki beragam nutrisi yang bermanfaat bagi tubuh. Nah, jika Sobat Yummy ingin mengetahui informasi serupa, yuk, segera unduh Yummy App!

Topik

Bagikan:

Artikel Terpopuler

resep masakan terkait

Annisaa T.K

Annisaa T.K

Gooey Chocolate

Gooey Chocolate

(5.0)

5 langkah

175

Yummy Official

Yummy Official

Chocolate Truffles

Chocolate Truffles

(5.0)

120 mnt

recooks-0
recooks-1
recooks-2
recooks-3

+14

Artikel Lainnya di kuliner