
Step 1
Siapkan bahan bahan untuk membuat biji ketapang

Step 2
Kocok mentega yang sudah dicairkan, telur dan gula pasir sampai tercampur rata, lalu masukan kelapa sangrai dan santan, aduk rata

Step 3
Masukan terigu sedikit demi sedikit sambil terus diaduk, lakukan sampai adonan menggumpal

Step 4
Ulenin adonan sampai kalis dan tidak lengket di tangan dan bisa dibentuk

Step 5
Ambil 4 sdm adonan pilin memanjang lalu potong menyerong menggunakan gunting, lakukan sampai adonan habis

Step 6
Goreng kue dengan minyak yang sudah dipanaskan dengan api kecil, goreng sampai matang kecoklatan

Step 7
Tiriskan dan dinginkan kue dengan kertas agar sisa minyak menyerap