"Bikinnya mudah untuk menu sahur kita. Tips dari saya, daging di rebus terlebih dahulu atau presto. Supaya empuk dan efisien."
Bahan Utama
500 gr daging sapi
1 buah paprika, potong kotak
1 buah bawang bombay, potong kotak
3 siung bawang putih, cincang kasar
3 sdm minyak goreng
3 sdm lada hitam bubuk, kasar
3 sdm saus tiram
2 sdm kecap manis
1 sdm kecap inggris
2 sdt minyak wijen
1 sdm gula palm
1 sdm larutan maizena (encerkan dengan air)
1/2 sdt garam
100 ml air
Cara Memasak Resep
Step 1
Saya presto daging terlebih dahulu. Kemudian potong kotak kotak
Step 2
Tumis bawang putih hingga harum.
Step 3
Masukkan daging, tambahkan air. Masukkan lada hitam, saus tiram, kecap inggris, minyak wijen, garam, gula dan kecap manis. Aduk rata. Masak hingga bumbu meresap
Step 4
Tambahkan larutan maizena. Aduk rata. Masak hingga mengental.
Step 5
Tambahkan bawang bombay dan paprika. Masak hingga tercium aroma paprika. Jangan lupa test rasa. Angkat dan sajikan