"Bikin nasi kuning untuk di bagikan ke tetangga, gampang bikinnya pake magicom, rasanya juga enak, empuk, pulen, wangi dan gurih, apalagi di tambah lauk pelengkap yang beraneka macam, tambah mantap."
Bahan Utama
4 gelas beras
4 gelas air
1 batang serai
3 lembar daun salam
3 lembar daun jeruk
3 potong daun pandan
1 sdt kayu manis bubuk
1 sachet merica bubuk
1 sdt kaldu jamur
1 sdm garam
3 sdm minyak goreng untuk menumis bumbu halus
Bumbu Halus :
5 siung bawang merah
5 siung bawang putih
5 cm jahe
5 cm lengkuas
7 cm kunyit
Bahan Pelengkap :
Ayam suwir secukupnya
Sambal goreng kentang secukupnya
Urab, tempe dan tahu bacem secukupnya
Lalapan secukupnya
Bawang goreng secukupnya
Cara Memasak Resep
Step 1
Cuci bersih beras, tiriskan.
Step 2
Masukkan serai, daun salam, daun jeruk dan daun pandan.
Step 3
Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga harum. Angkat.
Step 4
Masukkan bumbu halus.
Step 5
Masukkan air.
Step 6
Tambahkan kaldu jamur, merica bubuk, kayu manis bubuk dan garam.
Step 7
Aduk-aduk sampai tercampur rata.
Step 8
Masukkan ke dalam magicom.
Step 9
Tutup dan masak sampai matang.
Step 10
Aduk-aduk dan biarkan selama 10 menit, angkat dan sajikan bersama bahan pelengkap sesuai selera.