Siswinarti
4.0
(11 Rating)
Pedasnya pooolll, enak, mantap dan lezat.
Panci
Panci Besar
Panci Kecil
Advertisement
Langkah 1
Siapkan wadah, masukkan tepung tapioka, tepung terigu, merica bubuk, kaldu janur bubuk, bawang putih halus, garam dan air panas, uleni sampai kalis dan dapat dibentuk.
Langkah 2
Bentuk bulat-bulat sesuai selera, siapkan panci tuang air, masak sampai mendidih. Masukkan baso aci, rebus sampai matang, mengapung dan berwarna bening.
Langkah 3
Angkat dan tiriskan.
Langkah 4
Panaskan minyak, pecahkan telur, aduk-aduk sampai menjadi orak-arik.
Langkah 5
Tambahkan cabe bubuk.
Langkah 6
Tambahkan air, masukkan saus sambal, masak sampai mendidih.
Langkah 7
Masukkan baso aci. Tambahkan kaldu jamur, gula pasir dan garam. Masak sampai matang selama 7 menit.
Langkah 8
Masukkan daun bawang, angkat dan sajikan.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua
Advertisement