Erna
5.0
(1 Rating)
Bolu kukus dengan 2 rasa, cantik, lembut, empuk dan moist. Mudah dibuat, cepat dan enak.
2 butir telur (140 gr berat dengan cangkang)
180 gr gula pasir
1 sdt SP
Sejumput garam
250 ml susu cair
200 gr terigu protein sedang
55 gr susu bubuk
1 sdm coklat bubuk + sedikit air panas
Pewarna makanan kuning telur
Advertisement
Langkah 1
Mixer gula, telur, garam dan SP selama 2 menit.
Langkah 2
Tambahkan susu cair secara bertahap sambil dimixer hingga mengental.
Langkah 3
Tambahkan terigu dan susu bubuk, mixer rendah asal rata saja.
Langkah 4
Bagi 2 adonan, masing - masing tambahkan pewarna kuning dan coklat bubuk, aduk rata.
Langkah 5
Tuang adonan kuning pada loyang yang sudah diolesi minyak. Kukus dengan api sedang selama 10 menit.
Langkah 6
Tumpuk dengan adonan coklat, ratakan. Kukus kembali hingga matang selama 15 menit.
Langkah 7
Keluarkan dari loyang selagi panas. Potong - potong setelah dingin.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua
Advertisement