Hana Arnin
5.0
(1 Rating)
Boleh diganti margarin tapi menggunakan mentega hasilnya lebih lembut tidak kering.
150 gr tepung protein sedang
1 sachet susu bubuk
1 sdt baking powder
1/8 sdt garam
4 butir telur
1 butir kuning telur
1/2 sdt perasa vanila
1 sdt SP
125 gr gula pasir
150 gr mentega/margarin
3 sdm coklat bubuk
Secukupnya air panas
1 sdm pasta coklat/dark coklat
200 gr adonan cake
Advertisement
Langkah 1
Kocok kecepatan paling tinggi semua bahan basah kecuali mentega/margarin sampai putih, mengembang, kental berjejak.
Langkah 2
Tambahkan mentega, kocok kembali sampai tercampur rata.
Langkah 3
Masukkan bahan kering sambil diayak. Kocok dengan kecepatan paling rendah sampai rata. Matikan mixer.
Langkah 4
Lanjutkan mengaduk balik dengan spatula untuk memastikan tidak ada bahan yang masih mengendap di dasar wadah.
Langkah 5
Aduk coklat dengan air panas sampai tercampur rata dan kental. Tambahkan pasta coklat/dark coklat. Aduk kembali sampai rata
Langkah 6
Tambahkan adonan cake, aduk balik sampai rata.
Langkah 7
Siapkan loyang disemir mentega tipis-tipis. Beri baking paper dibagian dasar loyang. Tuang adonan putih dan coklat berselang seling. Hentakan beberapa kali kemudian buat motif di atasnya.
Langkah 8
Panggang dalam oven suhu 180 sampai matang. Lakukan tes tusuk.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua
Advertisement