Advertisement
Fitrianisr
5.0
(6 Rating)
Resep dibawah untuk loyang uk 20 cm x 9 cm x7 cm
2 butir Telur
98 gr Gula Pasir
4 gr Emulsifier
84 gr Terigu Protein Rendah
21 gr Susu Bubuk
14 gr Maizena
77 gr Susu Cair
35 gr Minyak
4 gr Vanilla Extract
21 gr Oreo Crumb
Prochiz spread secukupnya
Oreo Crumb secukupnya
Loyang
Kukusan
Panci
Panci Besar
Panci Kecil
Advertisement
Langkah 1
Mixer dengan kecepatan tinggi telur, gula, dan Emulsifier hingga mengembang kental berjejak.
Langkah 2
Masukkan terigu, maizena, dan susu bubuk yang sudah diayak. mixer speed rendah hingga rata.
Langkah 3
masukkan susu, minyak, dan vanilla extract. aduk balik hingga rata.
Langkah 4
Masukkan oreo crumb, aduk asal rata.
Langkah 5
Masukkan adonan kedalam loyang uk 20 cm x 9 cm x 7 cm yang bagian bawahnya dialasi baking paper.
Langkah 6
Kukus dalam panci kukusan yang sudah dipanaskan sebelumnya hingga beruap banyak. kukus adonan dengan api kecil selama 35 menit hingga matang. jangan lupa alasi tutup panci dengan kain bersih.
Langkah 7
Setelah matang keluarkan dari loyang, lalu biarkan dingin.
Langkah 8
Setelah dingin, olesi dengan keju oles prochiz spread secukupnya, lalu taburi dengan oreo crumb.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua
Advertisement