Sandra Kharismayanti
5.0
(1 Rating)
Bikin bolu dari ubi kuning dan pasta pandan, menjadikan warna bolu lebih cantik lagi. Tekstur bolu juga lembut dan moist. Yummy..
100 gram ubi kuning kukus (berat sdh dikupas)
65 ml santan instan
80 gram minyak sayur
2 butir telur
80 - 100 gram gula pasir
1/2 sdt SP
1/4 sdt garam
1/2 sdt vanilla
100 gram tepung terigu
Selai kulit buah naga
Keju parut
Langkah 1
Blender ubi kukus, santan dan minyak.
Langkah 2
Mixer dengan kecepatan tinggi, telur, gula, SP, garam dan vanilla. Mixer sampai mengembang putih kentak berjejak.
Langkah 3
Masukkan adonan ubi nya, mixer dengan kecepatan rendah.
Langkah 4
Kemudian tuang tepungnya, mixer kembali merata.
Langkah 5
Tambahkan pasta pandan, aduk balik dengan menggunakan spatula.
Langkah 6
Olesi loyang dengan carlo (olesan anti lengket) secara merata. Tuang adonan bolu ke dalam loyang. Hentakkan.
Langkah 7
Panaskan kukusan sampai airnya mendidih. Kukus adonan bolu selama 20 menit dengan api sedang. Angkat.
Langkah 8
Olesi bolu dengan selai merata dan taburi dengan keju parut. Sajikan.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua