Bubur Madura

Resep Bubur Madura

Vhita Hani

Vhita Hani

5.0

(1 Rating)

Bubur dengan cita rasa manis yang berisi campuran beberapa bubur seperti, bubur sumsum, bubur ketan item, jenang grendul, dan bubur mutiara. Bubur kemLihat Selengkapnya

Bahan Utama

BAHAN JENANG GRENDUL

200 gr tepung ketan

20 gr tepung beras

½ sdt garam

± 150 ml air hangat

500 ml air (untuk merebus gula merah)

200 gr gula merah

2 lbr daun pandan

4 sdm tepung tapioka + air untuk mengentalkan

BAHAN BUBUR KETAN ITEM:

250 gr ketan hitam

1000 ml air

150 gr gula pasir

½ sdt garam

2 lbr daun pandan

BAHAN BUBUR MUTIARA

100 gr sagu mutiara

1000 ml air

4 sdm gula pasir

BAHAN BUBUR SUM-SUM

100 gr tepung beras

660 ml air

140 ml santan instan (2 sachet)

½ sdt garam

2 lbr daun pandan

Pelengkap

1250 ml santan matang dari 1 btr kelapa

Saus gula aren secukupnya

Advertisement

Cara Membuat

Jenang grendul: Campur tepung ketan, tepung beras dan garam. Tuang air hangat sedikit demi sedikit sambil diuleni sampai adonan bisa dipulung. Bentuk jadi bulat-bulat sebesar kelereng.

Langkah 1

Jenang grendul: Campur tepung ketan, tepung beras dan garam. Tuang air hangat sedikit demi sedikit sambil diuleni sampai adonan bisa dipulung. Bentuk jadi bulat-bulat sebesar kelereng.

Rebus air, daun pandan dan gula merah sampai gulanya larut. Saring terlebih dahulu, kemudian tuang kembali air gula tersebut ke dalam panci.

Langkah 2

Rebus air, daun pandan dan gula merah sampai gulanya larut. Saring terlebih dahulu, kemudian tuang kembali air gula tersebut ke dalam panci.

Masukkan bulatan ketan satu persatu. Rebus sampai mengapung. Tuang tepung tapioka yang sudah dilarutkan dengan sedikit air. Aduk sampai mengental.

Langkah 3

Masukkan bulatan ketan satu persatu. Rebus sampai mengapung. Tuang tepung tapioka yang sudah dilarutkan dengan sedikit air. Aduk sampai mengental.

Bubur ketan item: Cuci beras ketan hitam, lalu rendam selama minimal 4 jam. Bilas lalu masukkan ke dalam panci magic com. Tuang air dan beri daun pandan. Tekan tombol 'cook'.

Langkah 4

Bubur ketan item: Cuci beras ketan hitam, lalu rendam selama minimal 4 jam. Bilas lalu masukkan ke dalam panci magic com. Tuang air dan beri daun pandan. Tekan tombol 'cook'.

Kalau sudah mendidih, aduk sesekali sampai air menyusut dan ketan menjadi empuk. Masukkan gula pasir dan garam, aduk rata.

Langkah 5

Kalau sudah mendidih, aduk sesekali sampai air menyusut dan ketan menjadi empuk. Masukkan gula pasir dan garam, aduk rata.

Bubur mutiara: Didihkan air, masukkan sagu mutiara. Rebus selama 5 menit.

Langkah 6

Bubur mutiara: Didihkan air, masukkan sagu mutiara. Rebus selama 5 menit.

Matikan apinya, aduk-aduk lalu tutup pancinya selama 30 menit.

Langkah 7

Matikan apinya, aduk-aduk lalu tutup pancinya selama 30 menit.

Aduk-aduk lagi lalu nyalakan api, rebus lagi selama 7 menit. Tutup lagi.

Langkah 8

Aduk-aduk lagi lalu nyalakan api, rebus lagi selama 7 menit. Tutup lagi.

Bubur sum-sum: Campur tepung beras, garam, santan dan air, aduk sampai rata.

Langkah 9

Bubur sum-sum: Campur tepung beras, garam, santan dan air, aduk sampai rata.

Masukkan daun pandan lalu nyalakan api. Masak sambil terus diaduk sampai bubur mengental.

Langkah 10

Masukkan daun pandan lalu nyalakan api. Masak sambil terus diaduk sampai bubur mengental.

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan:

Recook Terbaru

Belum ada recook di resep ini

Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!

Diskusi ()

Lihat Semua

Kategori Resep

Resep Masakan Lainnya

Resep Bahan Terkait

Resep Kategori Terkait

Advertisement