Vhita Hani
5.0
(1 Rating)
Kreasi chicken eggroll dengan campuran tempe ini ternyata enak banget. Anak-anak pasti suka.
Blender
Advertisement
Langkah 1
Blender ayam, tempe kukus, terigu, tapioka, saos tiram dan telur 1 butir.
Langkah 2
Masukkan irisan daun prei, wortel parut dan bumbu halus (bawang putih, lada, garam, kaldu bubuk). Aduk hingga rata.
Langkah 3
Buat 6 lembar telur dadar dari 3 butir telur.
Langkah 4
Ambil 1 telur dadar, beri 1/6 bagian adonan ayam. Ratakan.
Langkah 5
Gulung.
Langkah 6
Kukus selama 30 menit. (Alasi bagian bawah dengan parchment paper atau daun pisang yang diolesi minyak supaya tidak lengket). Setelah matang, dinginkan.
Langkah 7
Potong-potong, kemudian goreng. Bisa juga digoreng dulu, baru dipotong-potong.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Diskusi ()
Lihat Semua
Advertisement