Cupcake Kopi

Resep Cupcake Kopi

Hana Arnin

Hana Arnin

5.0

(1 Rating)

Yummy!

Bahan Utama

200 gr tepung terigu segitiga biru

27 gr susu bubuk

2 sdt baking powder

1/4 sdt garam

150 gr gula kastor

120 gr butter margarin

1 butir telur utuh

1 buah kuning telur

1/2 sdt vanila essence

Larutan Kopi (Aduk Rata)

1,5 sdt kopi instan tanpa ampas

1/2 sdm cocoa powder (bubuk coklat)

120 ml air mendidih

Buttermilk (Aduk Rata)

120 ml susu fullcream

1 sdm perasan lemon

Topping : Cream Kopi

150 gr whipping cream bubuk

75 gr icing sugar/gula donat

150 ml susu fullcream dingin

Larutan Kopi Untuk Topping (Aduk Rata)

1/2 sdt kopi instan tanpa ampas

60 ml air mendidih

Alat & Perlengkapan

Spuit

Loyang

Oven

Advertisement

Cara Membuat

Kocok mentega, margarin, dan gula sampai lembut menggunakan mixer dengan kecepatan sedang. Lalu masukkan telur dan vanila essence. Kocok hingga rata.

Langkah 1

Kocok mentega, margarin, dan gula sampai lembut menggunakan mixer dengan kecepatan sedang. Lalu masukkan telur dan vanila essence. Kocok hingga rata.

Masukkan setengah bagian campuran tepung terigu, susu bubuk, baking powder, dan garam yang sudah diayak jadi satu. Kemudian aduk rata dengan mixer kecepatan rendah. Tuang larutan kopi dan coklat, lalu kocok rata.

Langkah 2

Masukkan setengah bagian campuran tepung terigu, susu bubuk, baking powder, dan garam yang sudah diayak jadi satu. Kemudian aduk rata dengan mixer kecepatan rendah. Tuang larutan kopi dan coklat, lalu kocok rata.

Masukkan sisa campuran terigu, kemudian aduk rata kembali. Terakhir tuang buttermilk, lalu kocok rata. Matikan mixer.

Langkah 3

Masukkan sisa campuran terigu, kemudian aduk rata kembali. Terakhir tuang buttermilk, lalu kocok rata. Matikan mixer.

Tuang adonan ke loyang muffin yang sudah dialasi papercup setinggi 2/3 bagian.

Langkah 4

Tuang adonan ke loyang muffin yang sudah dialasi papercup setinggi 2/3 bagian.

Panggang dalam oven suhu 180°C selama 20-30 menit atau sampai matang. Lakukan tes tusuk. Keluarkan dari cetakan dan dinginkan.

Langkah 5

Panggang dalam oven suhu 180°C selama 20-30 menit atau sampai matang. Lakukan tes tusuk. Keluarkan dari cetakan dan dinginkan.

Buat topping krim kopi. Campurkan whipping cream bubuk, susu dingin, gula donat, dan larutan kopi jadi satu ke wadah yang cukup besar. Kocok hingga kaku menggunakan mixer kecepatan tinggi. Masukkan ke dalam piping bag yang sudah dikasih spuit.

Langkah 6

Buat topping krim kopi. Campurkan whipping cream bubuk, susu dingin, gula donat, dan larutan kopi jadi satu ke wadah yang cukup besar. Kocok hingga kaku menggunakan mixer kecepatan tinggi. Masukkan ke dalam piping bag yang sudah dikasih spuit.

Semprotkan diatas cupcake yang sudah dingin/suhu ruang. Hias sesuai selera. Sajikan.

Langkah 7

Semprotkan diatas cupcake yang sudah dingin/suhu ruang. Hias sesuai selera. Sajikan.

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan:

Recook Terbaru

Belum ada recook di resep ini

Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!

Diskusi ()

Lihat Semua

Kategori Resep

Resep Masakan Lainnya

Resep Bahan Terkait

Resep Kategori Terkait

Advertisement