Advertisement
Siswinarti
5.0
(1 Rating)
Resep favorit keluarga, pedas, manis, gurih, bisa dimakan bersama nasi atau lontong
1 ekor entog
1,5 ltr air
1 ltr santan
1 ikat kemangi, petik
3 batang daun bawang iris
3 batang serai
2 lembar daun pandan simpulkan
7 lembar daun jeruk
7 cm kayu manis
2 sdt kaldu bubuk
1 sdm gula pasir
1 sachet merica bubuk
1 sdm garam
3 sdm kecap manis
7 siung bawang merah
7 siung bawang putih
15 buah cabe merah keriting
5 buah cabe merah besar
2 genggam cabe rawit
7 cm jahe
1 rimpang lengkuas
7 cm kunyit
5 sdm minyak goreng untuk menumis
Panci
Panci Besar
Panci Kecil
Advertisement
Langkah 1
Siapkan daging entog, potong-potong, cuci bersih, tiriskan
Langkah 2
Tumis bumbu halus sampai harum dan agak kering
Langkah 3
Siapkan panci, masukkan daging entog, bumbu halus, serai, daun pandan, daun jeruk, kayu manis, kaldu bubuk, merica bubuk, gula pasir, kecap manis dan garam
Langkah 4
Tambahkan air, aduk-aduk sampai tercampur rata, masak sampai daging empuk dan air habis
Langkah 5
Tambahkan santan, masak sampai tanak
Langkah 6
Masukkan daun bawang dan daun kemangi, aduk-aduk sebentar, angkat dan sajikan
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua
Advertisement