Fuyunghai Mini #JagoMasakMinggu8Periode2

Resep Fuyunghai Mini #JagoMasakMinggu8Periode2

Hana Arnin

Hana Arnin

5.0

(20 Rating)

Yummynya nampol !

Bahan Utama

Bahan Fuyunghai :

3 butir Telur

1 kaleng Daging rajungan, bilas dengan air mengalir dan tiriskan

100 gr Kol, iris-iris

50 gr Wortel, serut kasar

1 batang Daun bawang, iris-iris

3 sdm Tepung Tapioka

1/2 sdt Kaldu bubuk

1/2 sdt Gula pasir

1/4 sdt Garam

1/4 sdt Merica bubuk

Minyak goreng agak banyak

Bahan Saus Asam Manis :

1/2 buah Bombay, iris panjang

150 ml air

1 sdm Margarin

2 sdm Minyak untuk menumis

1 sdt Maizena, larutkan dengan sedikit air

3 sdm Saus tomat botolan

1/2 sdm Saus sambal

1 sdt Saus tiram

1 sdt Kecap ikan

1/4 sdt Merica bubuk

1/2 sdm Gula pasir

Alat & Perlengkapan

Piring

Piring Saji

Advertisement

Cara Membuat

Buat Fuyunghai : Dalam mangkuk besar masukkan kol, wortel, daun bawang, tepung tapioka, garam, kaldu bubuk, gula pasir dan merica bubuk. Aduk rata.

Langkah 1

Buat Fuyunghai : Dalam mangkuk besar masukkan kol, wortel, daun bawang, tepung tapioka, garam, kaldu bubuk, gula pasir dan merica bubuk. Aduk rata.

Masukkan telur, aduk rata.

Langkah 2

Masukkan telur, aduk rata.

Masukkan daging rajungan, aduk asal saja.

Langkah 3

Masukkan daging rajungan, aduk asal saja.

Panaskan minyak dengan api sedang cenderung kecil, goreng adonan fuyunghai sampai kecoklatan dikedua sisinya. Angkat dan tiriskan.

Langkah 4

Panaskan minyak dengan api sedang cenderung kecil, goreng adonan fuyunghai sampai kecoklatan dikedua sisinya. Angkat dan tiriskan.

Pindahkan fuyunghai kepiring, sisihkan sebentar.

Langkah 5

Pindahkan fuyunghai kepiring, sisihkan sebentar.

Buat Saus Asam Manis : Campur saus tomat, saus sambal, kecap ikan, saus tiram, gula pasir dan merica bubuk. Aduk rata.

Langkah 6

Buat Saus Asam Manis : Campur saus tomat, saus sambal, kecap ikan, saus tiram, gula pasir dan merica bubuk. Aduk rata.

Panaskan minyak dan margarin, tumis bawang bombay sampai layu.

Langkah 7

Panaskan minyak dan margarin, tumis bawang bombay sampai layu.

Masukkan  campuran saus dan air. Masak sampai mendidih sambil diaduk-aduk.

Langkah 8

Masukkan campuran saus dan air. Masak sampai mendidih sambil diaduk-aduk.

Koreksi rasa, masukkan larutan tapioka sambil aduk cepat. Setelah mendidih matikan api.

Langkah 9

Koreksi rasa, masukkan larutan tapioka sambil aduk cepat. Setelah mendidih matikan api.

Siram saus asam manis diatas fuyunghai. Sajikan bersama nasi pulen hangat.

Langkah 10

Siram saus asam manis diatas fuyunghai. Sajikan bersama nasi pulen hangat.

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan:

Recook Terbaru

Whenie Beckham

Whenie Beckham

Fuyunghai Mini #JagoMasakMinggu8Periode2

Pembuatan Resep

Simpel

Penilaian Resep

Enak

Selamat sore mbaaa.. Recook yaa fuyunghai nyaaa Aku pakai kan...Lihat selengkapnya

Sumber Resep

Fuyunghai Mini #JagoMasakMinggu8Periode2

Diskusi ()

Lihat Semua

Kategori Resep

Resep Masakan Lainnya

Resep Bahan Terkait

Resep Kategori Terkait

Advertisement