Resep Hong Kong Style Soy Chicken

Yummy Official

Yummy Official

4.0

(63 Rating)

45 mnt

Rp 45.000

Tanpa Babi

Porsi 3-4 orang

Bahan

1 ekor ayam utuh

1 sdm minyak

100 gr gula batu

1 batang kayu manis

1-2 buah bunga lawang

2-3 lembar daun salam

5 siung bawang merah

5 siung bawang putih

2 buah daun bawang

3-4 potong jahe

330 ml Kecap manis

1 L air

Bahan Marinasi :

2 sdt garam

1 sdm Kecap manis

Bahan Oles :

2 sdm Madu

1 sdm Chinese Rice Wine

1 sdm air panas

Bahan Pelengkap :

Daun bawang

Daun ketumbar

Alat & Perlengkapan

Piring

Piring Saji

Advertisement

Cara Membuat

Di dalam sebuah mangkuk, siapkan ayam lalu lumuri ayam dengan garam dan kecap manis hingga seluruh bagian terbalut dengan rata.

Langkah 1

Di dalam sebuah mangkuk, siapkan ayam lalu lumuri ayam dengan garam dan kecap manis hingga seluruh bagian terbalut dengan rata.

Geprek semua bawang merah dan bawang putih. Lalu pada mangkuk lain, siapkan bahan olesan ayam dengan mencampurkan madu, chinese rice vinegar dan air panas lalu aduk hingga rata.

Langkah 2

Geprek semua bawang merah dan bawang putih. Lalu pada mangkuk lain, siapkan bahan olesan ayam dengan mencampurkan madu, chinese rice vinegar dan air panas lalu aduk hingga rata.

Panaskan minyak dengan pan yang cukup tinggi, lalu tumis bawang merah, bawang putih, irisan jahe, kayu manis, daun salam, bunga lawang sebentar lalu masukkan air, kecap manis, daun bawang dan gula batu. Aduk hingga semua tercampur dengan rata.

Langkah 3

Panaskan minyak dengan pan yang cukup tinggi, lalu tumis bawang merah, bawang putih, irisan jahe, kayu manis, daun salam, bunga lawang sebentar lalu masukkan air, kecap manis, daun bawang dan gula batu. Aduk hingga semua tercampur dengan rata.

Celupkan dan rebus ayam di dalam kuah kecap selama 30 menit hingga matang dan warna coklat merata keseluruh bagian ayam.

Langkah 4

Celupkan dan rebus ayam di dalam kuah kecap selama 30 menit hingga matang dan warna coklat merata keseluruh bagian ayam.

Untuk menyajikan, potong-potong ayam sesuai selera lalu olesi dengan campuran madu. Kemudian sajikan di piring dengan sedikit kuah kecap, daun bawang dan daun ketumbar.

Langkah 5

Untuk menyajikan, potong-potong ayam sesuai selera lalu olesi dengan campuran madu. Kemudian sajikan di piring dengan sedikit kuah kecap, daun bawang dan daun ketumbar.

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan:

Recook Terbaru

Belum ada recook di resep ini

Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!

Diskusi ()

Lihat Semua

Kategori Resep

Resep Masakan Lainnya

Resep Bahan Terkait

Resep Kategori Terkait

Advertisement