Puteri
5.0
(2 Rating)
hemat dan ekonomis sekali bikinnya rasanya juga mantulll
Langkah 1
Tusuk sosis dan keju mozarella selang-seling.
Langkah 2
Campurkan tepung terigu, tepung maizena, garam, dan lada bubuk, aduk rata. Lalu masukkan air sedikit demi sedikit sambil diaduk.
Langkah 3
Kemudian masukkan margarin cair, lalu aduk hingga tercampur merata (pastikan adonan sangat kental). Lalu diamkan di kulkas selama 10 menit.
Langkah 4
Setelah 10 menit, keluarkan adonan, lalu masukkan ke dalam gelas. Celupkan sosis moza ke dalam adonan sampai menutupi seluruh permukaannya.
Langkah 5
Gulingkan ke kentang beku, lalu tekan-tekan/ kepal-kepal sedikit agar kentang menempel dengan sempurna.
Langkah 6
Panaskan minyak, kemudian goreng hingga matang dengan api sedang. Lalu angkat dan tiriskan. Kemudian sajikan selagi hangat dengan saus mayonaise dan saus sambal.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua