Wulandari
5.0
(1 Rating)
Ikan sisik ini dagingnya lembut sekali.
1 kg ikan sisik segar
1 liter santan
2 buah jeruk nipis
6 siung bawang merah
4 siung bawang putih
2 cm jahe
1 cm kunyit
1/2 ons cabe giling
3 butir kemiri
2 lembar daun salam
2 lembar daun jeruk
1 batang sereh
1/2 sdt ketumbar bubuk
1 sdt kaldu ayam bubuk
1/2 sdt garam
Advertisement
Langkah 1
Goreng ikan sisik yang telah dimarinasi dengan air jeruk nipis dan sejumput garam.
Langkah 2
Haluskan bawang merah,bawang putih,kemiri,jahe,kunyit,ketumbar.Lalu tumis hingga harum.Tambahkan cabe giling,daun salam,daun jeruk dan sereh,tumis kembali.
Langkah 3
Tambahkan santan,masak hingga mendidih.
Langkah 4
Setelah mendidih masukkan ikan sisik,masak hingga agak menyusut.
Langkah 5
Setelah agak menyusut tambahkan kaldu ayam bubuk dan garam,aduk merata.
Langkah 6
Masak hingga santan menyusut,mengental,dan berminyak.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua
Advertisement