Kimci

Resep Kimci

Anugrah Lestari

Anugrah Lestari

5.0

(1 Rating)

Asinan sayur dengan bumbu pedas kemudian difermentasi. Kimci ini makanan tradisional khas Korea yang melegenda. Recook resep chef Enggar.

Bahan Utama

1 bh Sawi Putih

1 bh Wortel

1 batang Daun Bawang

1/2 bh Bawang Bombay

Bahan Rendaman

2 sdm Tepung Beras

150 ml Air

1 siung Bawang Putih, Parut

1/2 ruas Jahe, Parut

4 sdm Kecap Asin

2 sdm Kecap Ikan

2 sdm Gochujang

4 sdm Gochugaru

1 sdm Gula Pasir

Advertisement

Cara Membuat

Potong-potong sawi. Cuci sampai bersih. Tambahkan garam dan diamkan selama 1 jam atau sampai layu.

Langkah 1

Potong-potong sawi. Cuci sampai bersih. Tambahkan garam dan diamkan selama 1 jam atau sampai layu.

Potong korek wortel, daun bawang,dan bombay. Kemudian cuci sampai bersih dan tiriskan.

Langkah 2

Potong korek wortel, daun bawang,dan bombay. Kemudian cuci sampai bersih dan tiriskan.

Larutkan tepung beras dengan air. Kemudian masak sampai mengental. Biarkan sampai dingin.

Langkah 3

Larutkan tepung beras dengan air. Kemudian masak sampai mengental. Biarkan sampai dingin.

Campurkan tepung beras tadi dengan bahan rendaman lainnya. Aduk sampai rata.

Langkah 4

Campurkan tepung beras tadi dengan bahan rendaman lainnya. Aduk sampai rata.

Masukkan semua sayuran. Aduk sampai rata. Simpan di dalam wadah tertutup selama 3-5 hari di suhu ruang. Setelah difermentasi bisa disimpan di kulkas supaya tahan lama.

Langkah 5

Masukkan semua sayuran. Aduk sampai rata. Simpan di dalam wadah tertutup selama 3-5 hari di suhu ruang. Setelah difermentasi bisa disimpan di kulkas supaya tahan lama.

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan:

Recook Terbaru

Belum ada recook di resep ini

Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!

Diskusi ()

Lihat Semua

Kategori Resep

Resep Masakan Lainnya

Resep Bahan Terkait

Resep Kategori Terkait

Advertisement