Klepon Dessert Box

Resep Klepon Dessert Box

Thea Priestiashanti

Thea Priestiashanti

4.0

(5 Rating)

Yang kangen klepon si snack jadul boleh merapat, kali ini diolah menjadi dessert kekinian dalam rupa sponge cake...toppingnya sih tetap si klepon imutLihat Selengkapnya

Bahan Utama

2 butir telur

60 gr gula pasir

60 gr tepung protein rendah

10 gr tepung maizena

1/2 sdt emulsifier

70 gr mentega, lelehkan

1 sdt vanila bubuk

1 sdm pasta pandan

Bahan Coconut Cream

300 ml whipping cream cair

1 sdt essens kelapa

Bahan Unti Kelapa

200 gr kelapa parut

150 gr gula merah

50 gr gula pasir

2 lbr daun pandan

1 sdt vanila bubuk

100 ml air

Sejumput garam

Bahan Topping

Kelapa parut kering

Klepon

Daun pandan

Alat & Perlengkapan

Loyang

Kertas Roti

Plastik Segitiga

Advertisement

Cara Membuat

Buat sponge cake : mixer telur dan gula hingga mengembang, lalu masukkan tepung terigu, maizena, vanili bubuk yang sudah diayak.

Langkah 1

Buat sponge cake : mixer telur dan gula hingga mengembang, lalu masukkan tepung terigu, maizena, vanili bubuk yang sudah diayak.

Masukkan mentega cair dan pasta pandan, aduk balik.

Langkah 2

Masukkan mentega cair dan pasta pandan, aduk balik.

Tuang ke dalam loyang yang sudah dialasi kertas roti. Kukus dengan api sedang selama 20 menit. Sisihkan.

Langkah 3

Tuang ke dalam loyang yang sudah dialasi kertas roti. Kukus dengan api sedang selama 20 menit. Sisihkan.

Unti kelapa : masak air bersama gula, garam, daun pandan dan vanila. Lalu masukkan kelapa parut, masak hingga meresap dan air menyusut. Sisihkan

Langkah 4

Unti kelapa : masak air bersama gula, garam, daun pandan dan vanila. Lalu masukkan kelapa parut, masak hingga meresap dan air menyusut. Sisihkan

Coconut cream : kocok whipping cream bersama essens kelapa hingga mengembang. Masukkan ke dalam plastik segitiga.

Langkah 5

Coconut cream : kocok whipping cream bersama essens kelapa hingga mengembang. Masukkan ke dalam plastik segitiga.

Penyelesaian : potong sponge cake sesuai wadah dessert box, letakkan di dasar wadah, semprotkan coconut cream.

Langkah 6

Penyelesaian : potong sponge cake sesuai wadah dessert box, letakkan di dasar wadah, semprotkan coconut cream.

Tambahkan unti kelapa, semprotkan coconut cream diatasnya, lalu hias/taburi bahan topping.

Langkah 7

Tambahkan unti kelapa, semprotkan coconut cream diatasnya, lalu hias/taburi bahan topping.

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan:

Recook Terbaru

Belum ada recook di resep ini

Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!

Diskusi ()

Lihat Semua

Kategori Resep

Resep Masakan Lainnya

Resep Bahan Terkait

Resep Kategori Terkait

Advertisement