Korokke

Resep Korokke

Astri Anjarwati

Astri Anjarwati

5.0

(1 Rating)

Kroket ala Jepang yang rasanya yummy banget.

Bahan Utama

250 gr kentang, kukus dan haluskan

1 bungkus kornet sapi

1/2 buah wortel, potong kecil

1 siung bawang merah, cincang

1 siung bawang putih, cincang

Garam secukupnya

Kaldu bubuk rasa sapi secukupnya

Lada bubuk secukupnya

Bahan Pelapis:

2 sdm tepung terigu

1 butir telur, kocok lepas

Tepung roti secukupnya

Advertisement

Cara Membuat

Tumis bawang putih dan bawang merah sampai harum, setelah itu masukkan kornet dan wortel, masak sampai wortel agak empuk.

Langkah 1

Tumis bawang putih dan bawang merah sampai harum, setelah itu masukkan kornet dan wortel, masak sampai wortel agak empuk.

Selanjutnya masukkan kentang kukus lalu bumbui dengan garam, kaldu bubuk dan lada bubuk, aduk rata dan koreksi rasanya. Sisihkan, biarkan sampai agak dingin.

Langkah 2

Selanjutnya masukkan kentang kukus lalu bumbui dengan garam, kaldu bubuk dan lada bubuk, aduk rata dan koreksi rasanya. Sisihkan, biarkan sampai agak dingin.

Ambil adonan secukupnya, bentuk lonjong dan lakukan hingga semua adonan habis. Istirahatkan ke dalam kulkas kira-kira 20 menit supaya tidak terlalu lembek.

Langkah 3

Ambil adonan secukupnya, bentuk lonjong dan lakukan hingga semua adonan habis. Istirahatkan ke dalam kulkas kira-kira 20 menit supaya tidak terlalu lembek.

Gulingkan adonan kroket ke dalam tepung terigu kemudian celupkan ke dalam telur.

Langkah 4

Gulingkan adonan kroket ke dalam tepung terigu kemudian celupkan ke dalam telur.

Terakhir gulingkan ke dalam tepung roti, lakukan hingga selesai.

Langkah 5

Terakhir gulingkan ke dalam tepung roti, lakukan hingga selesai.

Panaskan minyak goreng secukupnya kemudian masukkan kroket, goreng hingga kecokelatan. Angkat dan sajikan.

Langkah 6

Panaskan minyak goreng secukupnya kemudian masukkan kroket, goreng hingga kecokelatan. Angkat dan sajikan.

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan:

Recook Terbaru

Belum ada recook di resep ini

Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!

Diskusi ()

Lihat Semua

Kategori Resep

Resep Masakan Lainnya

Resep Bahan Terkait

Resep Kategori Terkait

Advertisement