Nurfazila P
4.0
(3 Rating)
Lawak ikan teri ini merupakan makanan rumahan yang sederhana dan enak.
Advertisement
Langkah 1
Ikan teri yang telah dibersihkan, diberi perasan jeruk nipis secukupnya, lalu simpan selama 5 menit.
Langkah 2
Setelah itu, iris kecil-kecil pisang batu muda kemudian tambahkan garam sedikit dan aduk hingga merata.
Langkah 3
Kelapa muda diparut lalu disangrai sampai harum.
Langkah 4
Belimbing wuluh diiris kecil-kecil.
Langkah 5
Ulek merica sampai halus dan tambahkan bawang merah dan putih yang telah digoreng, lalu ulek lagi hingga halus.
Langkah 6
Campurkan semua bahan-bahan tadi dan aduk hingga rata.
Langkah 7
Lawak ikan teri siap untuk disajikan.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua
Advertisement