Lemper Bakar #IMYEkstraPoin

Resep Lemper Bakar #IMYEkstraPoin

Vhita Hani

Vhita Hani

5.0

(1 Rating)

Makanan khas nusantara ini sangat populer dan sering kita temui di acara-acara selamatan, rapat ataupun arisan. Terbuat dari ketan berisi suwiran dagiLihat Selengkapnya

Bahan Utama

500 gram ketan

400 ml santan (dari 100 ml santan instan + air)

1 lembar daun pandan

1/2 sdt garam

Bahan Ayam Suwir

350 gram ayam fillet, rebus

3 siung bawang putih

5 siung bawang merah

2 butir kemiri

1 cm jahe

1 sdt ketumbar

1/2 sdt lada

4 sdm minyak

1 cm lengkuas, geprek

1 batang serai, geprek

2 lembar daun jeruk

1 lembar daun salam

200 ml air

1/2 sdt garam

1/2 sdt kaldu bubuk

1 sdm gula pasir

65 ml santan instan

Alat & Perlengkapan

Blender

Kuas

Advertisement

Cara Membuat

Cuci ketan lalu rendam, minimal selama 1 jam. Kukus ketan selama 15 menit.

Langkah 1

Cuci ketan lalu rendam, minimal selama 1 jam. Kukus ketan selama 15 menit.

Didihkan santan, garam dan daun pandan, lalu masukkan ketan tadi ke dalam santan panas. Aduk sampai air meresap. Diamkan selama 15 menit.

Langkah 2

Didihkan santan, garam dan daun pandan, lalu masukkan ketan tadi ke dalam santan panas. Aduk sampai air meresap. Diamkan selama 15 menit.

Kukus lagi ketan selama 15 menit.

Langkah 3

Kukus lagi ketan selama 15 menit.

Membuat isian lemper :
Haluskan bawang merah, bawang putih, kemiri, ketumbar, lada dan jahe. Jika diblender, masukkan minyaknya sekaligus.
Tumis bumbu halus, lalu masukkan lengkuas, daun salam, daun jeruk dan serai.

Langkah 4

Membuat isian lemper : Haluskan bawang merah, bawang putih, kemiri, ketumbar, lada dan jahe. Jika diblender, masukkan minyaknya sekaligus. Tumis bumbu halus, lalu masukkan lengkuas, daun salam, daun jeruk dan serai.

Setelah harum, masukkan ayam rebus yang sudah disuwir-suwir lalu tuang air. 
Bumbui garam, kaldu bubuk dan gula pasir. 
Setelah air agak menyusut, masukkan santan. 
Aduk rata sampai air menyusut.

Langkah 5

Setelah harum, masukkan ayam rebus yang sudah disuwir-suwir lalu tuang air. Bumbui garam, kaldu bubuk dan gula pasir. Setelah air agak menyusut, masukkan santan. Aduk rata sampai air menyusut.

Ambil secukupnya ketan, pipihkan dan beri isian.

Langkah 6

Ambil secukupnya ketan, pipihkan dan beri isian.

Bungkus dengan daun pisang, sematkan lidi di ujung-ujungnya. 
Bakar hingga wangi.

Langkah 7

Bungkus dengan daun pisang, sematkan lidi di ujung-ujungnya. Bakar hingga wangi.

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan:

Recook Terbaru

izsaiz

izsaiz

Lemper Bakar #IMYEkstraPoin

Pembuatan Resep

Simpel

Penilaian Resep

Enak

#recookyummy enakkkkk bgt

Sumber Resep

Lemper Bakar #IMYEkstraPoin

Diskusi ()

Lihat Semua

Kategori Resep

Resep Masakan Lainnya

Resep Bahan Terkait

Resep Kategori Terkait

Advertisement