Advertisement
Annie Aprilia
5.0
(3 Rating)
Anak2 kalau ngemil ini ga mau berhenti.
Bahan A :
450gr tepung
650ml air
1/4sdt baking powder
1/2sdt garam
1sdt Ragi instan
2sdm gula
Bahan B :
3butir telur
1sdm gula
2sdm margarin
1/2sdt soda kue
Topping :
Gula pasir secukupnya
Susu kental manis secukupnya
Coklat mesis
Keju chedar parut
Margarin secukupnya
Advertisement
Langkah 1
Campur Tepung,gula,garam,baking powder,aduk rata pakai wisk,masukkan ragi aduk kembali.
Langkah 2
Masukkan air bertahap sambil diaduk pakai wisk,kemudian keplok2 pakai wisk sekitar 2-3menit.Tutup kain diamkan 30menit.
Langkah 3
Setelah 30menit kocok lepas telur,masukkan kedalam adonan martabak.
Langkah 4
Lelehkan margarin,masukkan juga kedalam adonan,tambahkan,gula dan soda kue,aduk rata.
Langkah 5
Panaskan pan cetakan martabak mini,tuang adonan setengah cetakan,tekan bagian tengah agar terbentuk pinggiran.tunggu muncul lubang,taburi gula kemudian tutup.
Langkah 6
Setelah matang angkat martabak,beri olesan margari diatasnya.
Langkah 7
Taburi dengan keju dan mesis,kemudian beri sedikit susu kental manis.Sajikan selagi hangat.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua
Advertisement