Mie Kuning Goreng Ayam Bumbu Kecap

Resep Mie Kuning Goreng Ayam Bumbu Kecap

Whenie Beckham

Whenie Beckham

5.0

(1 Rating)

Menu untuk bekal yang sat set kalau telat bangun pagi. Ini enak. Silahkan dicoba.

Bahan Utama

150 gram mie kuning basah

100 gram ayam fillet, potong dadu

1 butir telur

3 lembar kol, iris

2 batang daun bawang, iris

4 sdm kecap manis

¼ sdt merica bubuk

Secukupnya kaldu bubuk

Secukupnya minyak goreng

Bumbu halus

4 siung bawang merah

3 siung bawang putih

5 buah cabai rawit merah

3 buah cabai merah keriting

Advertisement

Cara Membuat

Tumis bumbu halus hingga wangi dan berubah warna.

Langkah 1

Tumis bumbu halus hingga wangi dan berubah warna.

Masukkan ayam fillet, tumis hingga berubah warna. Tambahka sedikit air masak hingga ayam empuk.

Langkah 2

Masukkan ayam fillet, tumis hingga berubah warna. Tambahka sedikit air masak hingga ayam empuk.

Masukkan telur, buat orak-arik.

Langkah 3

Masukkan telur, buat orak-arik.

Tambahkan kol dan daun bawang, aduk rata. Tumis hingga layu.

Langkah 4

Tambahkan kol dan daun bawang, aduk rata. Tumis hingga layu.

Masukkan mie kuning, aduk cepat.

Langkah 5

Masukkan mie kuning, aduk cepat.

Bumbui dengan kecap manis, lada, serta kaldu bubuk.

Langkah 6

Bumbui dengan kecap manis, lada, serta kaldu bubuk.

Masak hingga bumbu meresap, koreksi rasanya kemudian matikan api.

Langkah 7

Masak hingga bumbu meresap, koreksi rasanya kemudian matikan api.

Tuang ke atas piring saji, kemudian sajikan.

Langkah 8

Tuang ke atas piring saji, kemudian sajikan.

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan:

Recook Terbaru

Belum ada recook di resep ini

Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!

Diskusi ()

Lihat Semua

Kategori Resep

Resep Masakan Lainnya

Resep Bahan Terkait

Resep Kategori Terkait

Advertisement