Advertisement
Tri Yunianti
4.0
(2 Rating)
Pagi ini kena protes anak ke 2 karena emak ya lupa hari ulang tahunnya 😊 Jadi pas anaknya berangkat sekolah emak cepet cepet ke dapur bikin sesuatu
200 gr terigu
25 gr coklat bubuk
50 gr gula
4 butir telur
550 gr susu cair
50 gr butter lelehkan
¼ sdt garam
¼ sdt vanili bubuk
Toping :
400 gr whipe cream bubuk
800 ml air dingin/air es
Advertisement
Langkah 1
Campur jadi satu tepung terigu, coklat bubuk, gula,garam, vanili dan telur dalam baskom.
Langkah 2
Lalu tuang susu cair, aduk hingga rata kemudian saring agar tidak ada yang bergerindil.
Langkah 3
Tambahkan bitter yang sudah dilelehkan.
Langkah 4
Aduk hingga butter tercampur rata dengan adonan tepung.
Langkah 5
Panaskan teflon oles margarin (saya pakai teflon 20 cm ) lalu buat dadar tipis-tipis lakukan hingga selesai kemudian biarkan hingga dingin.
Langkah 6
Kocok whipecream bubuk dengan air es hingga kental dan lembut.
Langkah 7
Ambil 1 lembar kulit mille crepes, lalu oles dengan whipecream hingga rata (tiap layer saya kasih 40 gr whipe cream ) lakukan hal yang sama pada step berikutnya.
Langkah 8
Setelah layer ke 5 beri preo crumble diatas whipe cream lalu timpah lagi dengan kulit crepes, (layer yang diberi oreo crumble adalah layer ke 5,10,15,20 dan 25) jadi tiap 5 layer kita kasih oreo crumble.
Langkah 9
Lakukan hingga semua kulit crepes tertutup whipecream, lalu atasnya beri toping oreo utuh.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua
Advertisement