Nagasari Pisang Nangka

Resep Nagasari Pisang Nangka

Saila Dy

Saila Dy

5.0

(1 Rating)

Kue Nagasari yang lembut dengan isian pisang dan wangi dari aroma nangka yang menggugah selera. Selamat mencoba!

Bahan Utama

600 gr tepung beras

50 gr tepung tapioka

300 gr gula pasir

2 liter santan

2 sdt garam

1 lembar daun pandan

Bahan B :

15 buah pisang kepok, iris

10 buah nangka, yang sudah di potong dadu

Daun pisang secukupnya

Alat & Perlengkapan

Kukusan

Wajan

Advertisement

Cara Membuat

Masak santan, gula, garam, nangka dan pandan. Aduk terus supaya santan tidak pecah. Matikan api jika sudah matang dan dinginkan.

Langkah 1

Masak santan, gula, garam, nangka dan pandan. Aduk terus supaya santan tidak pecah. Matikan api jika sudah matang dan dinginkan.

Siapkan wajan lalu masukkan tepung beras dan tepung tapioka. Tuang adonan cair yang sudah di panaskan tadi secara perlahan-lahan.

Langkah 2

Siapkan wajan lalu masukkan tepung beras dan tepung tapioka. Tuang adonan cair yang sudah di panaskan tadi secara perlahan-lahan.

Jika adonan sudah tercampur rata dan tidak ada yang bergerindil, hidupkan api sedang cenderung kecil lalu aduk adonan terus menerus supaya tidak gosong.

Langkah 3

Jika adonan sudah tercampur rata dan tidak ada yang bergerindil, hidupkan api sedang cenderung kecil lalu aduk adonan terus menerus supaya tidak gosong.

Jika tekstur adonan sudah mengental dan lengket, matikan apinya.

Langkah 4

Jika tekstur adonan sudah mengental dan lengket, matikan apinya.

Siapkan daun pisang dan panggang daun pisang sebentar saja supaya daunnya mudah untuk di lipat dan tidak sobek.

Langkah 5

Siapkan daun pisang dan panggang daun pisang sebentar saja supaya daunnya mudah untuk di lipat dan tidak sobek.

Masukkan adonan nagasari 1 hingga 1,5 sdm lalu beri isian pisang ditengahnya.

Langkah 6

Masukkan adonan nagasari 1 hingga 1,5 sdm lalu beri isian pisang ditengahnya.

Beri adonan nagasari lagi sebanyak 1,5 sdm untuk menutup bagian isiannya. Pastikan tertutup dengan baik.

Langkah 7

Beri adonan nagasari lagi sebanyak 1,5 sdm untuk menutup bagian isiannya. Pastikan tertutup dengan baik.

Lipat daun pisang dengan pelan-pelan.

Langkah 8

Lipat daun pisang dengan pelan-pelan.

Siapkan kukusan dan panaskan. Setelah itu masukkan nagasari dan kukus selama 1 jam.

Langkah 9

Siapkan kukusan dan panaskan. Setelah itu masukkan nagasari dan kukus selama 1 jam.

Setelah nagasari matang, dinginkan terlebih dahulu lalu hidangkan. Selamat menikmati.

Langkah 10

Setelah nagasari matang, dinginkan terlebih dahulu lalu hidangkan. Selamat menikmati.

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan:

Recook Terbaru

Belum ada recook di resep ini

Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!

Diskusi ()

Lihat Semua

Kategori Resep

Resep Masakan Lainnya

Resep Bahan Terkait

Resep Kategori Terkait

Advertisement