Nasi Tim Ayam Rica

Resep Nasi Tim Ayam Rica

Enggar Nugraheni Putri

Enggar Nugraheni Putri

5.0

(2 Rating)

Cocok banget untuk menu sarapan, siapkan malam sebelumnya, pagi harinya tinggal dikukus.

Bahan Utama

200 gram beras putih

3 sdm kecap asin

1 siung bawang putih, haluskan

1/2 ruas jahe, haluskan

Air kaldu secukupnya

Bahan Ayam Rica

250 gram daging ayam, cincang

5 siung bawang merah, haluskan

2 siung bawang putih, haluskan

3-4 buah cabe rawit, haluskan

5-6 buah cabe merah keriting, haluskan

1 butir kemiri, haluskan

2 lembar daun jeruk, haluskan

1 sdm cabe bubuk

1 sdt kaldu bubuk

Garam secukupnya

Penyedap rasa secukupnya

Gula pasir secukupnya

Air secukupnya

Minyak goreng secukupnya

Advertisement

Cara Membuat

Tumis bumbu halus untuk ayam rica hingga harum.

Langkah 1

Tumis bumbu halus untuk ayam rica hingga harum.

Masukkan ayam cincang, masak hingga ayam berubah warna.

Langkah 2

Masukkan ayam cincang, masak hingga ayam berubah warna.

Tambahkan air, masukkan bumbu-bumbu lainnya, biarkan mendidih, koreksi rasa.

Langkah 3

Tambahkan air, masukkan bumbu-bumbu lainnya, biarkan mendidih, koreksi rasa.

Masak hingga kuah menyusut, sisihkan.

Langkah 4

Masak hingga kuah menyusut, sisihkan.

Tumis bawang putih dan jahe hingga harum.

Langkah 5

Tumis bawang putih dan jahe hingga harum.

Masukkan beras, tambahkan air kaldu dan kecap asin, biarkan mendidih.

Langkah 6

Masukkan beras, tambahkan air kaldu dan kecap asin, biarkan mendidih.

Masak hingga nasi 3/4 matang dan air menyusut.

Langkah 7

Masak hingga nasi 3/4 matang dan air menyusut.

Masukkan ayam rica ke dalam mangkok, masukkan nasi, padatkan, kukus selama 20-30 menit hingga matang, sajikan hangat.

Langkah 8

Masukkan ayam rica ke dalam mangkok, masukkan nasi, padatkan, kukus selama 20-30 menit hingga matang, sajikan hangat.

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan:

Recook Terbaru

Belum ada recook di resep ini

Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!

Diskusi ()

Lihat Semua

Kategori Resep

Resep Masakan Lainnya

Resep Bahan Terkait

Resep Kategori Terkait

Advertisement