Nastar

Resep Nastar

Anitya Ratna Hapsari

Anitya Ratna Hapsari

4.0

(7 Rating)

Nastar ini enak, crunchy di luar dan lembut di dalam. #RecookYummy

Bahan Utama

725 gr Nanas, parut

160 gr Gula pasir

1 batang Kayu manis

1/2 sdt Garam

Bahan Adonan :

125 gr Butter

125 gr Margarin

75 gr Gula halus

1 butir Kuning telur

50 gr Tepung maizena

50 gr Susu bubuk

310 gr Terigu terigu protein sedang

1/4 sdt Garam

Bahan Olesan Nastar :

2 butir Kuning telur

1/4 sdt Pewarna kuning telur

1/2 sdt Minyak

Bahan Untuk Oles Loyang :

Margarin secukupnya

Alat & Perlengkapan

Loyang

Oven

Advertisement

Cara Membuat

Siapkan bahan.

Langkah 1

Siapkan bahan.

Selai Nanas / Bahan Utama : Campur semua bahan selai, aduk rata. Masak hingga matang dan kalis, aduk terus.

Langkah 2

Selai Nanas / Bahan Utama : Campur semua bahan selai, aduk rata. Masak hingga matang dan kalis, aduk terus.

Mixer dengan kecepatan sedang margarin butter dan gula halus, hingga pucat selama 2 menit. Masukkan kuning telur, mixer lagi hingga rata.

Langkah 3

Mixer dengan kecepatan sedang margarin butter dan gula halus, hingga pucat selama 2 menit. Masukkan kuning telur, mixer lagi hingga rata.

Masukkan tepung maizena, susu bubuk, tepung terigu dan garam, dengan cara diayak. Mixer lagi hingga rata. Kecepatan rendah.

Langkah 4

Masukkan tepung maizena, susu bubuk, tepung terigu dan garam, dengan cara diayak. Mixer lagi hingga rata. Kecepatan rendah.

Tutup adonan dengan plastik, diamkan adonan di kulkas selama 1 jam agar adonan tidak retak ketika dipanggang.

Langkah 5

Tutup adonan dengan plastik, diamkan adonan di kulkas selama 1 jam agar adonan tidak retak ketika dipanggang.

Timbang adonan kulit seberat 8 gr. Isi dengan selain nanas yang tadi telah dibulatkan. Susun di loyang yang sudah dioles margarin.

Langkah 6

Timbang adonan kulit seberat 8 gr. Isi dengan selain nanas yang tadi telah dibulatkan. Susun di loyang yang sudah dioles margarin.

Panggang di oven dengan suhu 155°C selama 20 menit, hingga matang. Panaskan oven sebelumnya selama 10 menit.

Langkah 7

Panggang di oven dengan suhu 155°C selama 20 menit, hingga matang. Panaskan oven sebelumnya selama 10 menit.

Poles dengan campuran kuning telur 2 kali. Panggang lagi dengan suhu yang sama selama 10 menit.

Langkah 8

Poles dengan campuran kuning telur 2 kali. Panggang lagi dengan suhu yang sama selama 10 menit.

Susun di toples.

Langkah 9

Susun di toples.

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan:

Recook Terbaru

Belum ada recook di resep ini

Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!

Diskusi ()

Lihat Semua

Kategori Resep

Resep Masakan Lainnya

Resep Bahan Terkait

Resep Kategori Terkait

Advertisement