Nugget Ayam Keju

Resep Nugget Ayam Keju

Erafani

Erafani

5.0

(1 Rating)

Harus punya persediaan nugget di freezer, tapi ini buatan sendiri. Nugget dengan rasa keju, tanpa tambahan sayuran seperti biasanya yang saya buat.

Bahan Utama

750 gr ayam fillet

5 siung bawang putih

4 butir telur

170 gr keju cheddar parut

3 sdm susu bubuk

1 sdm garam

1 sdt lada bubuk

6 lbr roti tawar

50 gr tepung maizena

Bahan Pencelup:

100 gr tepung terigu

1 buah putih telur

200 ml air

Bahan Pelapis:

300 gr tepung roti

Alat & Perlengkapan

Loyang

Chopper

Advertisement

Cara Membuat

Haluskan ayam fillet dan bawang putih dengan chopper hingga halus.

Langkah 1

Haluskan ayam fillet dan bawang putih dengan chopper hingga halus.

Tambahkan telur dan chopper kembali hingga halus.

Langkah 2

Tambahkan telur dan chopper kembali hingga halus.

Celupkan roti tawar pada air matang hingga basah saja, lalu chopper roti tawar hingga halus.

Langkah 3

Celupkan roti tawar pada air matang hingga basah saja, lalu chopper roti tawar hingga halus.

Letakkan semua bahan yang sudah di chopper pada mangkuk, tambahkan garam, lada bubuk, dan tepung maizena. Aduk hingga merata.

Langkah 4

Letakkan semua bahan yang sudah di chopper pada mangkuk, tambahkan garam, lada bubuk, dan tepung maizena. Aduk hingga merata.

Masukkan susu bubuk dan keju parut dalam baskom, lalu aduk merata.

Langkah 5

Masukkan susu bubuk dan keju parut dalam baskom, lalu aduk merata.

Setelah itu siapkan loyang 18x18 cm yang sudah diolesi dengan minyak goreng. Tuang adonan nugget, lalu ratakan dan hentakkan loyang 2 kali.

Langkah 6

Setelah itu siapkan loyang 18x18 cm yang sudah diolesi dengan minyak goreng. Tuang adonan nugget, lalu ratakan dan hentakkan loyang 2 kali.

Kukus hingga matang selama 45 menit atau hingga matang. Lakukan tes tusuk dengan tusuk sate. Setelah matang angkat dan dinginkan.

Langkah 7

Kukus hingga matang selama 45 menit atau hingga matang. Lakukan tes tusuk dengan tusuk sate. Setelah matang angkat dan dinginkan.

Setelah dingin, potong-potong sesuai keinginan.

Langkah 8

Setelah dingin, potong-potong sesuai keinginan.

Buat bahan pencelup : semua bahan diaduk menjadi satu hingga halus dan tidak bergerindil. Masukkan potongan nugget, lalu gulingkan pada tepung roti.

Langkah 9

Buat bahan pencelup : semua bahan diaduk menjadi satu hingga halus dan tidak bergerindil. Masukkan potongan nugget, lalu gulingkan pada tepung roti.

Setelah itu nugget dikemas dalam plastik supaya tidak saling menempel saat nanti mengeras di freezer. Nugget di simpan dalam lemari es selama minimal 1 jam, lalu goreng nugget hingga matang. Selebihnya bisa disimpan sebagai stok frozen food.

Langkah 10

Setelah itu nugget dikemas dalam plastik supaya tidak saling menempel saat nanti mengeras di freezer. Nugget di simpan dalam lemari es selama minimal 1 jam, lalu goreng nugget hingga matang. Selebihnya bisa disimpan sebagai stok frozen food.

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan:

Recook Terbaru

Belum ada recook di resep ini

Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!

Diskusi ()

Lihat Semua

Kategori Resep

Resep Masakan Lainnya

Resep Bahan Terkait

Resep Kategori Terkait

Advertisement