Advertisement
Muthia
5.0
(1 Rating)
Masakan Nusantara terong telunjuk khas Medan. Di mix dengan lokio (bawang batak) dan tauco, enak maknyus.
5 siung bawang merah
15 buah terong telunjuk
5 sdm minyak
3 sdm tauco
200 cc air
1 buah genggam lokio
2 buah cabe merah
1/2 sdm garam
1/4 sdm gula pasir
1/4 sdm merica bubuk
Advertisement
Langkah 1
Siapkan terong telunjuk, potong menyerong lalu sisihkan.
Langkah 2
Siapkan bawang merah lalu kupas dan iris.
Langkah 3
Cuci bersih terong telunjuk lalu tiriskan.
Langkah 4
Siapkan wajan lalu beri minyak sedikit, lalu setelah minyak panas beri irisan bawang merah. Oseng sampai tercium harum.
Langkah 5
Masukkan irisan terong ke dalam wajan.
Langkah 6
Masukkan tauco dan tambahkan air ke dalam wajan.
Langkah 7
Kupas lokio hingga bersih lalu cuci bersih dan tiriskan lokio. Sisihkan.
Langkah 8
Masukkan lokio dan irisan cabe merah ke dalam wajan.
Langkah 9
Masukkan garam, merica dan gula pasir. Oseng sampai tercampur rata. Lalu cicipi koreksi rasa. Lalu salin ke wadah piring dan siap disajikan.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua
Advertisement