Erna
5.0
(1 Rating)
Mencoba kreasi pempek dos dengan isian sosis. Bisa disajikan langsung setelah direbus atau digoreng terlebih dahulu. Sajikan dengan kuah cuko, rasanya
5 siung bawang putih, haluskan
300 ml air
1 sdm kaldu bubuk
1 sdt garam
1 sdt gula pasir
1/2 sdt penyedap rasa
1/2 sdt merica bubuk
125 gr tepung terigu
2 butir telur
280 - 320 gr tepung tapioka
10 buah sosis
Langkah 1
Campurkan bawang putih, terigu, kaldu bubuk, garam, gula, penyedap dan merica, aduk rata.
Langkah 2
Tambahkan air, aduk hingga rata. Kemudian masak dengan api kecil sambil diaduk - aduk hingga mengental. Sisihkan hingga dingin.
Langkah 3
Tambahkan telur yang sudah dikocok lepas, uleni hingga rata.
Langkah 4
Tambahkan tapioka secara bertahap sambil diuleni hingga rata dan dapat dibentuk.
Langkah 5
Bagi adonan menjadi 10 buah. Pipihkan dan isi dengan sosis, gulung dan rapatkan hingga sosis terbungkus adonan.
Langkah 6
Rebus dalam air mendidih yang diisi sedikit minyak goreng hingga mengapung dan matang, tiriskan. Pempek bisa langsung disajikan atau digoreng terlebih dahulu.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua