pawonkulo
5.0
(1 Rating)
Kalau beli strawberry anak-anak suka makan bagian ujung dan tengahnya saja. Bagian atas yang berdaun suka disisakan dengan alasan tidak merah jadi ras
Garpu
Blender
Loyang
Rolling Pin
Ulekan
Panci
Panci Besar
Panci Kecil
Advertisement
Langkah 1
Membuat kulit: masukkan biskuit dalam tabung blender. Haluskan tetapi jangan terlalu halus supaya saat dimakan masih bertekstur. Jika tidak ada blender, masukkan biskuit dalam plastik lalu gilas dengan rolling pin atau tekan-tekan dengan munthu (ulekan) hingga hancur.
Langkah 2
Masukkan biskuit yang sudah dihaluskan dalam mangkuk berisi mentega tawar yang sudah dilelehkan. Aduk rata.
Langkah 3
Susun dan ratakan biskuit dalam loyang pie. Saya menggunakan 2 loyang pie ukuran 10 cm. Usahakan jangan terlalu tipis agar tidak rembes/retak saat diisi. Simpan dalam lemari es hingga kulit mengeras.
Langkah 4
Setelah kulit sudah mengeras, tetap biarkan dalam lemari es sembari menyiapkan bahan isinya: potong-potong bagian atas strawberry dalam ukuran yang lebih kecil.
Langkah 5
Masukkan potongan strawbery dalam panci, tekan-tekan dengan garpu. Masukkan air, agar-agar plain, parutan kulit lemon, air perasan lemon dan gula pasir. Aduk rata lalu koreksi rasanya. Jika kurang manis boleh menambahkan gula sesuai selera.
Langkah 6
Jika rasanya sudah pas, masak hingga mendidih sambil sesekali diaduk. Tuang di atas kulit yang sudah keras. Setelah uap panasnya hilang, simpan dalam kulkas hingga set.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua
Advertisement