Pudding Sutra Coklat

Resep Pudding Sutra Coklat

Rinna Ramadhayanty Panjaitan

Rinna Ramadhayanty Panjaitan

5.0

(1 Rating)

Pudding sutra coklat dengan saus vanilla custard favorite keluarga.

Bahan Utama

120 gr susu bubuk full cream

2 sdt agar-agar bubuk

5 sdm tepung custard (ganti maizena jika tidak ada)

50 gr coklat bubuk

2 sdm pasta coklat

200 gr gula pasir

1½ sdt garam halus

1 sdt vanili bubuk

1600 ml air mineral

Saus Vanilla Custard

60 gr susu bubuk full cream

80 gr gula pasir

½ sdt garam halus

3 sdm tepung custard (ganti tepung maizena jika tidak ada)

1½ sdt vanili bubuk

600 ml air mineral

Advertisement

Cara Membuat

Pada panci, letakkan susu bubuk full cream, agar-agar bubuk, pasta coklat, coklat bubuk, tepung custard, vanili bubuk, gula, garam, dan tuangkan air mineral, aduk rata.

Langkah 1

Pada panci, letakkan susu bubuk full cream, agar-agar bubuk, pasta coklat, coklat bubuk, tepung custard, vanili bubuk, gula, garam, dan tuangkan air mineral, aduk rata.

Lalu masak dengan api sedang hingga mendidih dan mengental, matikan kompor. Aduk-aduk terus hingga uap panasnya hilang lalu saring. Tuang pudding coklat pada gelas saji atau cup pudding, biarkan set.

Langkah 2

Lalu masak dengan api sedang hingga mendidih dan mengental, matikan kompor. Aduk-aduk terus hingga uap panasnya hilang lalu saring. Tuang pudding coklat pada gelas saji atau cup pudding, biarkan set.

Letakkan susu bubuk full cream, tepung custard, gula, garam, dan vanili bubuk. Tuangkan air mineral, aduk rata. Lalu masak dengan api sedang hingga mendidih dan mengental. Matikan kompor, aduk-aduk terus hingga uap panasnya hilang, lalu saring.

Langkah 3

Letakkan susu bubuk full cream, tepung custard, gula, garam, dan vanili bubuk. Tuangkan air mineral, aduk rata. Lalu masak dengan api sedang hingga mendidih dan mengental. Matikan kompor, aduk-aduk terus hingga uap panasnya hilang, lalu saring.

Masak dengan api sedang hingga mendidih dan mengental, matikan kompor. Aduk-aduk terus hingga uap panasnya hilang lalu saring.

Langkah 4

Masak dengan api sedang hingga mendidih dan mengental, matikan kompor. Aduk-aduk terus hingga uap panasnya hilang lalu saring.

Tuangkan saus vanilla custard di atas pudding coklat. Sajikan dingin dari kulkas lebih enak!

Langkah 5

Tuangkan saus vanilla custard di atas pudding coklat. Sajikan dingin dari kulkas lebih enak!

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan:

Recook Terbaru

Belum ada recook di resep ini

Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!

Diskusi ()

Lihat Semua

Kategori Resep

Resep Masakan Lainnya

Resep Bahan Terkait

Resep Kategori Terkait

Advertisement