Pumpkin Chiffon Cake

Resep Pumpkin Chiffon Cake

Heny Rosita

Heny Rosita

5.0

(1 Rating)

Enak dan lembut.

Bahan Utama

150 gr labu kuning

6 butir kuning telur

120 gr tepung terigu protein rendah

65 ml santan instan

50 ml minyak goreng

Bahan Adonan Putih Telur :

6 butir putih telur

120 gr gula pasir

1 sdt air jeruk nipis

1/4 sdt garam

Alat & Perlengkapan

Pisau

Blender

Loyang

Oven

Pisau Roti

Advertisement

Cara Membuat

Kukus labu kuning hingga matang, setelah dingin blender dengan santan hingga halus.

Langkah 1

Kukus labu kuning hingga matang, setelah dingin blender dengan santan hingga halus.

Campur kuning telur, minyak goreng, dan labu kuning yang sudah di haluskan, lalu aduk rata.

Langkah 2

Campur kuning telur, minyak goreng, dan labu kuning yang sudah di haluskan, lalu aduk rata.

Kemudian masukkan tepung terigu dan aduk-aduk hingga tercampur rata serta tidak ada tepung yang menggumpal.

Langkah 3

Kemudian masukkan tepung terigu dan aduk-aduk hingga tercampur rata serta tidak ada tepung yang menggumpal.

Kocok putih telur dan bila sudah mulai berbusa masukkan air jeruk nipis dan garam, masukkan gula pasir dalam 3 tahapan dan kocok hingga softpeak.

Langkah 4

Kocok putih telur dan bila sudah mulai berbusa masukkan air jeruk nipis dan garam, masukkan gula pasir dalam 3 tahapan dan kocok hingga softpeak.

Lalu masukkan 1/3 adonan putih telur ke dalam adonan kuning telur dan aduk balik secara perlahan hingga tercampur rata.

Langkah 5

Lalu masukkan 1/3 adonan putih telur ke dalam adonan kuning telur dan aduk balik secara perlahan hingga tercampur rata.

Masukkan lagi 1/3 adonan putih telur dan aduk balik lagi, lakukan hal yang sama hingga adonan putih telur habis.

Langkah 6

Masukkan lagi 1/3 adonan putih telur dan aduk balik lagi, lakukan hal yang sama hingga adonan putih telur habis.

Tuang adonan ke dalam loyang khusus chiffon tanpa di olesi apapun.

Langkah 7

Tuang adonan ke dalam loyang khusus chiffon tanpa di olesi apapun.

Masukkan ke dalam oven yang sudah dipanaskan terlebih dahulu, lalu panggang hingga matang sekitar 45-50 menit atau disesuaikan dengan kondisi oven masing-masing.

Langkah 8

Masukkan ke dalam oven yang sudah dipanaskan terlebih dahulu, lalu panggang hingga matang sekitar 45-50 menit atau disesuaikan dengan kondisi oven masing-masing.

Setelah matang langsung telungkupkan loyang dan biarkan hingga dingin.

Langkah 9

Setelah matang langsung telungkupkan loyang dan biarkan hingga dingin.

Sisir pinggiran loyang dengan pisau dan keluarkan cake secara perlahan, kemudian potong-potong dan siap disajikan.

Langkah 10

Sisir pinggiran loyang dengan pisau dan keluarkan cake secara perlahan, kemudian potong-potong dan siap disajikan.

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan:

Recook Terbaru

Belum ada recook di resep ini

Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!

Diskusi ()

Lihat Semua

Kategori Resep

Resep Masakan Lainnya

Resep Bahan Terkait

Resep Kategori Terkait

Advertisement