Spicy Gulai Daun Singkong

Resep Spicy Gulai Daun Singkong

Wid's Kitchen

Wid's Kitchen

5.0

(1 Rating)

Gulai daun singkong pedas adalah sayur favorit keluarga. Campuran teri dan daun singkong enak banget dan bikin boros nasi hangat.

Bahan Utama

2 ikat daun singkong muda

200 ml santan kental

200 ml air

4 lbr daun jeruk

3 cm lengkuas, geprek

2 batang serai, geprek

50 gr teri asin goreng

10 cabai rawit utuh (opsional)

Secukupnya garam

Secukupnya gula

Secukupnya merica

Secukupnya air (untuk merebus)

Secukupnya minyak goreng

Bumbu halus

8 siung bawang merah

4 siung bawang putih

15 buah cabai merah keriting

8 buah cabai rawit

3 cm kunyit

3 butir kemiri

½ sdm ketumbar

Alat & Perlengkapan

Blender

Panci

Spatula

Advertisement

Cara Membuat

Rebus daun singkong di air mendidih yang sudah ditambah garam hingga empuk. Angkat, tiriskan dan peras airnya setelah dingin.

Langkah 1

Rebus daun singkong di air mendidih yang sudah ditambah garam hingga empuk. Angkat, tiriskan dan peras airnya setelah dingin.

Blender semua bahan bumbu halus.

Langkah 2

Blender semua bahan bumbu halus.

Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga harum, tambahkan daun jeruk, lengkuas, serai, gula, garam, dan lada. Aduk rata.

Langkah 3

Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga harum, tambahkan daun jeruk, lengkuas, serai, gula, garam, dan lada. Aduk rata.

Tambahkan air, lalu didihkan. Tambahkan daun singkong, cabai rawit utuh dan teri goreng, masak hingga bumbu meresap.

Langkah 4

Tambahkan air, lalu didihkan. Tambahkan daun singkong, cabai rawit utuh dan teri goreng, masak hingga bumbu meresap.

Tambahkan santan, aduk sesekali hingga mendidih. Koreksi rasa, angkat. Spicy gulai daun singkong siap disajikan.

Langkah 5

Tambahkan santan, aduk sesekali hingga mendidih. Koreksi rasa, angkat. Spicy gulai daun singkong siap disajikan.

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan:

Recook Terbaru

Belum ada recook di resep ini

Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!

Diskusi ()

Lihat Semua

Kategori Resep

Resep Masakan Lainnya

Resep Bahan Terkait

Resep Kategori Terkait

Advertisement