Advertisement
Rachmalin Dwi S
5.0
(1 Rating)
Makan sehat dan praktis, Poke Bowl aja. Poke Bowl merupakan menu khas Hawaii yang biasanya pake ikan dan sayuran mentah. Nah tapi kali ini bikin versi
200 gram ikan salmon potong dadu
1 buah wortel iris memanjang
1 buah brokoli potong-potong
100 gram edamame
1 buah tomat potong-potong
Nasi secukupnya
10 sdm kecap asin
3 sdm madu
1sdt gula pasir
1 sdt cuka masak
Wijen secukupnya
Bowl
Advertisement
Langkah 1
Siapkan semua bahan dan perlengkapan.
Langkah 2
Rebus wortel, brokoli, dan edamame sebentar dengan api kecil selama 1 menit.
Langkah 3
Celupkan ikan salmon di air hangat sebentar saja supaya matang.
Langkah 4
Untuk bumbu sausnya, campurkan kecap asin, gula, cuka, dan madu. Kemudian aduk rata.
Langkah 5
Siapkan mangkuk, dan masukan nasi sesuai selera. Setelah itu susun sayuran yang sudah direbus dan tomat diatas nasi.
Langkah 6
Masukkan juga salmon dan siram dengan bumbu saus yang sudah diracik sebelumnya ke mangkuk.
Langkah 7
Taburi wijen diatasnya, Poke Bowl pun siap dihidangkan.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua
Advertisement