Mita Puspita Kurniawan
5.0
(1 Rating)
Ini salah satu menu warung yang selalu habis. Yang bikin enak, perpaduan rasa pedas dan manis yang bikin pengen nambah nasi. Cuzzz eksekusi aja.
Langkah 1
Penampakan usus ayam yang sudah direbus hingga matang.
Langkah 2
Panaskan sedikit minyak, tumis bumbu halus beserta sereh, lengkuas, jahe dan daun jeruk, aduk terus hingga bumbu matang.
Langkah 3
Masukkan usus ayam rebus, aduk rata.
Langkah 4
Aduk terus hingga usus rebus mengeluarkan air, tunggu airnya hampir kering.
Langkah 5
Masukkan kecap, gula dan garam, aduk rata. Koreksi rasa. Jika dirasa sudah sesuai, lanjutkan mengaduk hingga airnya benar-benar kering.
Langkah 6
Penampakan ketika airnya benar-benar kering, dan bumbu akan menempel pada usus. Proses ini akan membuat masakan ini bisa bertahan selama 2 hari.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua