Samosa Kentang

Resep Samosa Kentang

Hana Arnin

Hana Arnin

5.0

(1 Rating)

Samosa adalah salah satu gorengan populer asal India. Disini saya membuatnya dengan bahan dan bumbu lokal yang mudah didapat.

Bahan Utama

150 gr tepung segitiga

1 sdm mentega

1/4 sdt garam

3 sdm minyak goreng

6 sdm air (sesuaikan kebutuhan)

Isian Kentang

300 gr kentang

2 sdm kacang polong beku

2 buah cabe hijau iris kecil

1 sdm munjung bumbu kari siap pakai

1/4 buah bawang bombay cincang

Secubit jinten

5 sdm minyak goreng

50 ml air

Secukupnya garam dan gula

Alat & Perlengkapan

Rolling Pin

Advertisement

Cara Membuat

Kupas kentang dan potong kotak kecil. Rebus sampai matang kemudian tiriskan.

Langkah 1

Kupas kentang dan potong kotak kecil. Rebus sampai matang kemudian tiriskan.

Rendam jinten dalam 5 sdm minyak, nyalakan api sedang. Setelah minyak panas masukkan bawang bombay, tumis sampai layu transparan. Masukkan bumbu kari, masak sebentar.

Langkah 2

Rendam jinten dalam 5 sdm minyak, nyalakan api sedang. Setelah minyak panas masukkan bawang bombay, tumis sampai layu transparan. Masukkan bumbu kari, masak sebentar.

Masukkan kentang, cabe hijau dan kacang polong, aduk-aduk. Tuang air dan beri garam dan gula pasir. Masak sampai cairan hampir habis. Tekan-tekan kentang sampai agak hancur. Masak sampai asat. Koreksi rasa.

Langkah 3

Masukkan kentang, cabe hijau dan kacang polong, aduk-aduk. Tuang air dan beri garam dan gula pasir. Masak sampai cairan hampir habis. Tekan-tekan kentang sampai agak hancur. Masak sampai asat. Koreksi rasa.

Buat kulit samosa : Campur tepung dengan garam. Masukkan minyak dan mentega, ulen ringan. Tuang air bertahap sambil diuleni sampai kalis. Tutip dengan lap bersih, istirahatkan 20 menit.

Langkah 4

Buat kulit samosa : Campur tepung dengan garam. Masukkan minyak dan mentega, ulen ringan. Tuang air bertahap sambil diuleni sampai kalis. Tutip dengan lap bersih, istirahatkan 20 menit.

Uleni lagi sebentar kemudian buat 3 bulatan sama besar. Tutup lap bersih kembali lalu istirahatkan 5 menit.

Langkah 5

Uleni lagi sebentar kemudian buat 3 bulatan sama besar. Tutup lap bersih kembali lalu istirahatkan 5 menit.

Ambil satu adonan, gilas menggunakan rolling pin. Potong jadi 2 bagian.

Langkah 6

Ambil satu adonan, gilas menggunakan rolling pin. Potong jadi 2 bagian.

Buat contong lalu isi dengan adonan isian sampai penuh. padatkan. FYI : cara melipat samosa bisa dilihat diresep/tips yang sudah tayang sebelum resep samosa ini.

Langkah 7

Buat contong lalu isi dengan adonan isian sampai penuh. padatkan. FYI : cara melipat samosa bisa dilihat diresep/tips yang sudah tayang sebelum resep samosa ini.

Tutup dan rapatkan. Lakukan sampai selesai.

Langkah 8

Tutup dan rapatkan. Lakukan sampai selesai.

Goreng dalam minyak banyak yang panas dengan api sedang sampai kecoklatan. Tiriskan dan sajikan.

Langkah 9

Goreng dalam minyak banyak yang panas dengan api sedang sampai kecoklatan. Tiriskan dan sajikan.

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan:

Recook Terbaru

Belum ada recook di resep ini

Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!

Diskusi ()

Lihat Semua

Kategori Resep

Resep Masakan Lainnya

Resep Bahan Terkait

Resep Kategori Terkait

Advertisement