Sate Jamur Bumbu Kecap

Resep Sate Jamur Bumbu Kecap

Fika Anugeraheni

Fika Anugeraheni

5.0

(1 Rating)

Dikudap enak, dibuat lauk pun sedap

Bahan Utama

200 gr jamur tiram

4 siung bawang putih

8 siung bawang merah (4 siung untuk bumbu halus dan 4 siung untuk bumbu kecap)

2½ butir kemiri (goreng/sangrai)

½ cm lengkuas (boleh skip)

1 butir tomat (buang bijinya)

3 buah cabai rawit

½ sdt ketumbar bubuk

7-8 sdm kecap manis (3 sdm untuk bumbu halus dan 4 sdm untuk bumbu kecap)

Sejumput lada

Secukupnya garam

9-10 tusuk sate

Sedikit minyak goreng

Alat & Perlengkapan

Kuas

Teflon

Advertisement

Cara Membuat

Potong dan suwir-suwir jamur tiram (ukuran jangan terlalu kecil), lalu cuci bersih dan tiriskan/peras airnya

Langkah 1

Potong dan suwir-suwir jamur tiram (ukuran jangan terlalu kecil), lalu cuci bersih dan tiriskan/peras airnya

Haluskan bumbu: 4 siung bawang putih, 4 siung bawang merah, kemiri, lengkuas, ketumbar, lada, dan garam

Langkah 2

Haluskan bumbu: 4 siung bawang putih, 4 siung bawang merah, kemiri, lengkuas, ketumbar, lada, dan garam

Dalam wadah lain, masukkan bumbu halus, tambahkan 3 sdm kecap manis, lalu campur keduanya

Langkah 3

Dalam wadah lain, masukkan bumbu halus, tambahkan 3 sdm kecap manis, lalu campur keduanya

Masukkan jamur tiram ke dalam bumbu, lalu aduk perlahan hingga bumbu merata. Diamkan ½-1 jam agar bumbu meresap

Langkah 4

Masukkan jamur tiram ke dalam bumbu, lalu aduk perlahan hingga bumbu merata. Diamkan ½-1 jam agar bumbu meresap

Tusuk-tusuk jamur secara perlahan

Langkah 5

Tusuk-tusuk jamur secara perlahan

Panaskan teflon, olesi minyak di atasnya, lalu bakar/panggang sate jamur hingga matang (warna kecoklatan agak kering). Sesekali oleskan bumbu saat memanggang

Langkah 6

Panaskan teflon, olesi minyak di atasnya, lalu bakar/panggang sate jamur hingga matang (warna kecoklatan agak kering). Sesekali oleskan bumbu saat memanggang

Bumbu kecap: bawang merah dan cabe rawit diiris tipis, tomat diiris dadu. Masukkan semua bahan dalam mangkok, tambahkan 4 sdm kecap manis, lalu aduk-aduk. Sate jamur siap dihidangkan bersama bumbu kecap

Langkah 7

Bumbu kecap: bawang merah dan cabe rawit diiris tipis, tomat diiris dadu. Masukkan semua bahan dalam mangkok, tambahkan 4 sdm kecap manis, lalu aduk-aduk. Sate jamur siap dihidangkan bersama bumbu kecap

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan:

Recook Terbaru

Belum ada recook di resep ini

Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!

Diskusi ()

Lihat Semua

Kategori Resep

Resep Masakan Lainnya

Resep Bahan Terkait

Resep Kategori Terkait

Advertisement