Advertisement
Muthia
5.0
(1 Rating)
Menu Nusantara sate maranggi Purwakarta. Tapi karena tidak punya panggangan/bakaran sate mari kita masak di teflon aja.
10 siung bawang merah
5 siung bawang putih
3 sdm ketumbar
2 sdm kecap manis
3/4 kg daging sapi
5 sdm minyak
1 sdm saus tiram
1/2 sdm kecap asin
1/2 sdm bubuk kaldu jamur
5 buah tahu
1/4 kg minyak
500 cc air
Advertisement
Langkah 1
Siapkan bawang merah, bawang putih, dan ketumbar lalu dihaluskan.
Langkah 2
Potong daging kotak lalu lumuri dengan bumbu halus. Marinasi 10 menit dan diamkan.
Langkah 3
Tambahkan kecap manis di atas daging marinasi.
Langkah 4
Siapkan wajan lalu beri minyak sedikit. Setelah panas minyak lalu masukkan daging berbumbu. Oseng sampai warnanya berubah.
Langkah 5
Tambahkan air ke dalam wajan berisikan daging.
Langkah 6
Tambahkan kecap asin, saus tiram, dan bubuk kaldu jamur. Aduk rata dan koreksi rasa.
Langkah 7
Masak sampai air menyurut.
Langkah 8
Siapkan wajan lain lalu isikan minyak goreng, potong dadu kecil tahu goreng sampai matang. Angkat dan tiriskan.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua
Advertisement