Eni Ainie
5.0
(2 Rating)
Resep dari sibuyut, lebih mengutamakan diulek daripada diblender/ coper.
Blender
Advertisement
Langkah 1
Pertama siapkan bumbu yang akan diulek.
Langkah 2
Ulek bumbu, aku suka diulek soalnya rasa dan aromanya berbeda dari yang diblender.
Langkah 3
Lalu tumis bumbu yang sudah diulek dengan secukupnya minyak hingga bumbu tercium bau harum. Angkat dan sisihkan.
Langkah 4
Rebus labu yang sudah dicuci bersih. Masukkan 1/2 liter air dan potongan labu siam. Rebus hingga labu lunak.
Langkah 5
Saat labu sudah lunak, masukkan tahu yang sudah dipoton-potong dan digoreng setengah matang. Tambahkan juga santan.
Langkah 6
Tambahkan bumbu garam, gula dan penyedap rasa. Aduk rata hingga sayur santan mendidih dan tambahkan irisan daun bawang.
Langkah 7
Sayur santan siap dihidangkan dengan irisan lontong. Bisa juga di dalam sayur dikasih ikan layang atau tempe.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua
Advertisement