Advertisement
Siwi Tristanti
5.0
(1 Rating)
Langsung ludes 😆
4 buah pisang kepok matang
100 gr keju
3 sdm fiber creme
250 air
2 sdm gula pasir (sesuai selera)
1/2 sdt garam
1 sdm mentega
Sedikit vanili
2 sdm tepung terigu
Parutan Keju
Advertisement
Langkah 1
Keju diparut dan pisang dipotong-potong kecil sesuai selera, sisihkan.
Langkah 2
Larutkan fiber creme pada air (bisa diganti susu UHT), tambahkan gula pasir, garam, mentega dan vanili. Masak sambil diaduk, sampai gula dan mentega leleh. Jika sudah, matikan api dan angkat.
Langkah 3
Tambahkan tepung terigu, aduk sampai rata.
Langkah 4
Masukkan potongan pisang dan keju parut, aduk rata. Sisakan sebagian keju parut untuk taburan.
Langkah 5
Masukkan adonan pada cup foil (pakai ukuran 7x7 cm, jadi 6 cup). Taburi parutan keju di atasnya.
Langkah 6
Kukus selama 25-30 menit. Angkat dan sajikan.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua
Advertisement