Semur Daging Betawi

Resep Semur Daging Betawi

Siti Khumairah Aisyah

Siti Khumairah Aisyah

5.0

(1 Rating)

Bumbunya kental banget dan dagingnya super empuk.

Bahan Utama

1 kg daging, potong-potong

3 buah kentang, potong dadu, goreng sebentar

20 siung bawang merah, iris

4 lembar daun salam

2 batang kecil kayu manis

5 butir cengkeh

1 sdt pala bubuk

2 buah tomat ukuran Kecil, potong-potong

Secukupnya kecap manis

Secukupnya garam

Secukupnya gula pasir

Secukupnya air

Bumbu Halus :

8 siung bawang putih

4 butir kemiri

1 sdm ketumbar

2 sdt merica

1/2 sdt jinten

4 cm jahe

Cara Membuat

Tumis bawang merah sampai harum.

Langkah 1

Tumis bawang merah sampai harum.

Masukkan bumbu halus, tumis sampai harum & matang.

Langkah 2

Masukkan bumbu halus, tumis sampai harum & matang.

Masukkan tomat, daun salam, kayu manis, cengkeh & pala bubuk. Tumis sebentar.

Langkah 3

Masukkan tomat, daun salam, kayu manis, cengkeh & pala bubuk. Tumis sebentar.

Masukkan daging, aduk sampai daging berubah warna.

Langkah 4

Masukkan daging, aduk sampai daging berubah warna.

Pindahkan daging ke dalam presto, tambahkan air, kecap manis, garam & gula. Presto selama 30 menit.

Langkah 5

Pindahkan daging ke dalam presto, tambahkan air, kecap manis, garam & gula. Presto selama 30 menit.

Tambahkan kentang, masak hingga kuah agak menyusut. Sajikan.

Langkah 6

Tambahkan kentang, masak hingga kuah agak menyusut. Sajikan.

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan:

Recook Terbaru

Belum ada recook di resep ini

Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!

Diskusi ()

Lihat Semua

Kategori Resep

Resep Masakan Lainnya

Resep Bahan Terkait

Resep Kategori Terkait