Angken Keenan
5.0
(1 Rating)
Rabu, 18.12.24 Soto ayam yang biasa saya masak, cuma ini nyontek resep orang. Resepnya Mbak Ismy mirip juga bumbunya seperti ibu saya, enak dan segar
500 gr dada ayam
1 L air
6 siung bawang merah
5 siung bawang putih
1 ruas jahe
1,5 ruas kunyit
1 sdt lada butir
1 batang sereh, keprak
1 ruas lengkuas, keprak
2 lembar daun salam
2 lembar daun jeruk
2 sdt garam
2 sdt kaldu bubuk ayam
1 buah tomat merah
1 batang daun bawang
1 batang seledri
2 sdm bawang goreng
100 gr tauge pendek
4 lembar kol, iris
2 bungkus soun
2 butir telur rebus
Langkah 1
Rebus dada ayam dengan 1 liter air, buang buih jika muncul. Saya menggunakan ayam potong juga, ya!
Langkah 2
Sementara itu tumis bumbu halus beserta lengkuas, sereh, daun salam, dan jeruk hingga matang.
Langkah 3
Masukkan bumbu halus ke dalam rebusan ayam.
Langkah 4
Beri garam dan kaldu bubuk. Masak hingga ayam meresap bumbu dan empuk. Kemudian, angkat ayam.
Langkah 5
Lalu, siapkan untuk taburan serta pelengkap soto.
Langkah 6
Tata soun di dasar mangkuk, beri tumpukan tauge dan kol. Kemudian, tambahkan suwiran ayam. Tuang kuah soto, taburi tomat iris, daun bawang, seledri, bawang goreng, dan irisan telur. Tomat saya skip karena kehabisan. Sisanya bisa ditambah sambal rebus. Sajikan!
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua