Erni Puspa
2.0
(1 Rating)
Lezat banget.
100 ml air
Bahan Saus Bechamel :
Bahan Taburan :
Aluminium Foil
Oven
Advertisement
Langkah 1
Buat saus dagingnya : Panaskan minyak goreng, tumis bawang putih dan bawang bombay hingga harum. Masukkan daging giling, aduk hingga berubah warna.
Langkah 2
Tambahkan tomat rebus cincang, saus tomat botolan, air, garam, merica, oregano, basil dan gula pasir. Masak hingga mengental, angkat, sisihkan.
Langkah 3
Buat saus bechamel : Lelehkan margarin dengan api kecil, masukkan terigu. Aduk rata dengan cepat, tuangi susu cair sambil terus diaduk hingga halus dan rata.
Langkah 4
Masukkan keju cheddar parut, pala dan merica bubuk. Setelah mengental, angkat dan sisihkan.
Langkah 5
Didihkan secukupnya air untuk merebus spaghetti, beri garam dan minyak. Masukkan spaghetti, masak hingga matang. Angkat dan tiriskan.
Langkah 6
Dalam wadah besar, campurkan spaghetti rebus dengan saus daging. Aduk rata. Masukkan ke aluminium foil.
Langkah 7
Tuangi atasnya dengan saus bechamel, ratakan hingga tertutup saus bechamel.
Langkah 8
Taburi dengan keju mozarella parut. Panggang dalam oven hingga keju meleleh suhu 170°C kira2 15 menit. Angkat dan sajikan.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua
Advertisement