Spaghetti (Mie) Aceh Goreng Basah

Resep Spaghetti (Mie) Aceh Goreng Basah

Hana Arnin

Hana Arnin

5.0

(1 Rating)

Resep ini adaptasi dari sajian khas banda aceh yang lezat luar biasa. Disini mie kuning khas aceh saya ganti dengan pasta spaghetti.

Bahan Utama

100 gr spaghetti kering, rebus sampai al dente

75 gr daging giling,

1 genggam kol iris

1 genggam tauge

1 batang daun bawang, iris tipis

3 lembar daun seledri, iris tipis

200 ml kaldu sapi/air

secukupnya garam, kaldu bubuk dan lada

1,5 sdt kecap manis

1 sdt kecap asin

Bumbu Iris

3 butir bawang merah iris tipis

1 siung bawang putih cincang halus

1/2 buah tomat iris tipis

Bumbu halus

4 butir bawang merah

2 siung bawang putih

2 buah cabe merah

4 buah cabe merah kering

2 butir kemiri

1 sdt kacang tanah goreng

1 cm kunyit

1 cm jahe

1 keping bunga lawang

2 butir kapulaga

1/8 sdt kayu manis bubuk

1/8 sdt jinten

1/2 sdt merica

1/2 sdt ketumbar

Pelengkap

Acar bawang

Emping melinjo

Cara Membuat

Panaskan minyak goreng, tumis bumbu halus sampai wangi dan matang. Sisihkan.

Langkah 1

Panaskan minyak goreng, tumis bumbu halus sampai wangi dan matang. Sisihkan.

Panaskan sedikit minyak, tumis bumbu iris sampai layu. Masukkan daging giling. Masak sampai daging kesat.

Langkah 2

Panaskan sedikit minyak, tumis bumbu iris sampai layu. Masukkan daging giling. Masak sampai daging kesat.

Masukkan 2 sdm bumbu tumis, aduk-aduk masak sebentar.

Langkah 3

Masukkan 2 sdm bumbu tumis, aduk-aduk masak sebentar.

Tuang kaldu sapi, bumbui garam, kaldu bubuk dan lada. Masukkan juga kecap asin dan kecap manis.

Langkah 4

Tuang kaldu sapi, bumbui garam, kaldu bubuk dan lada. Masukkan juga kecap asin dan kecap manis.

Masukkan spaghetti rebus, kol, tauge, daun bawang dan daun seledri.

Langkah 5

Masukkan spaghetti rebus, kol, tauge, daun bawang dan daun seledri.

Masak sampai cairan menyusut (nyemek) dan semua bahan matang, koreksi rasa. Siap disajikan bersama pelengkap.

Langkah 6

Masak sampai cairan menyusut (nyemek) dan semua bahan matang, koreksi rasa. Siap disajikan bersama pelengkap.

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan:

Recook Terbaru

Belum ada recook di resep ini

Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!

Diskusi ()

Lihat Semua

Kategori Resep

Resep Masakan Lainnya

Resep Bahan Terkait

Resep Kategori Terkait