Sup Balungan Rempah

Resep Sup Balungan Rempah

Laila Fitria

Laila Fitria

5.0

(1 Rating)

Supnya lezat, gurih dan kaya rempah. Sangat cocok disajikan kala musim hujan seperti ini, karena dapat menghangatkan badan.

Bahan Utama

200 gr Balungan Sapi

3 buah Kapulaga

1 buah Bunga Lawang

3 buah Cengkeh

1 batang Kayu manis

3 buah Bawang Merah, geprek

2 siung Bawang Putih, geprek

2 cm Jahe, geprek

1 buah Wortel, potong sesuai selera

1 buah Kentang, potong kotak besar

Garam secukupnya

Gula secukupnya

¼ sdt Merica Bubuk

½ sdt Kaldu Jamur

1 batang Daun Bawang, potong kasar

1 batang Daun Seledri

Advertisement

Cara Membuat

Cuci bersih balungan sapi, rebus hingga air mendidih. Buang air rebusan dan cuci kembali balungan di air mengalir.

Langkah 1

Cuci bersih balungan sapi, rebus hingga air mendidih. Buang air rebusan dan cuci kembali balungan di air mengalir.

Rebus kembali balungan sapi dengan kapulaga, cengkeh, bunga lawang dan kayu manis hingga empuk.

Langkah 2

Rebus kembali balungan sapi dengan kapulaga, cengkeh, bunga lawang dan kayu manis hingga empuk.

Masukkan potongan wortel, rebus hingga setengah empuk. Masukkan kentang, rebus hingga kentang dan wortel empuk.

Langkah 3

Masukkan potongan wortel, rebus hingga setengah empuk. Masukkan kentang, rebus hingga kentang dan wortel empuk.

Masukkan bawang merah, bawang putih dan jahe geprek.

Langkah 4

Masukkan bawang merah, bawang putih dan jahe geprek.

Bumbui dengan garam, gula, merica bubuk dan kaldu jamur. Koreksi rasa, masak sampai bumbu meresap. Tambahkan potongan daun bawang dan seledri, masak hingga layu. Angkat dan sajikan selagi hangat.

Langkah 5

Bumbui dengan garam, gula, merica bubuk dan kaldu jamur. Koreksi rasa, masak sampai bumbu meresap. Tambahkan potongan daun bawang dan seledri, masak hingga layu. Angkat dan sajikan selagi hangat.

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan:

Recook Terbaru

Belum ada recook di resep ini

Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!

Diskusi ()

Lihat Semua

Kategori Resep

Resep Masakan Lainnya

Resep Bahan Terkait

Resep Kategori Terkait

Advertisement